8 Film Indonesia Terbaru Di Tahun 2019

Mengawali tahun dengan berbagai kegiatan-kegiatan seru salah satunya adalah menonton film. Tidak hanya film Hollywood saja yang bakal tayang di bulan Januari tapi juga ada banyak film Indonesia terbaru yang siap dirilis. Mulai dari genre drama komedi, keluarga hingga horor semuanya ada. Kira-kira ada film apa saja ya? Berikut ini rekomendasi film Indonesia terbaru Januari 2019.

Keluarga Cemara

Sutradara: Yandy Laurens

Pemeran: Zara JKT48, Widuri Putri, Ringgo Agus Rahman, Nirina Zubir

Generasi 90-an pasti tahu dengan judul film ini. Keluarga Cemara merupakan serial televisi dari tahun 1996 hingga 2015. Akhirnya film Keluarga Cemara diangkat ke layar lebar dengan judul yang sama. Jalan ceritanya masih sama menceritakan keseharian kehidupan keluarga Abah dan Emak beserta anak-anaknya serta konflik yang terjadi dalam keluarga. Mulai dari perubahan drastis dari kehidupannya yang tenteram, kemudian hartanya pun disita dan hidup dalam kemiskinan. Mau tidak mau ia beserta seluruh anggota keluarganya pindah sementara di desa terpencil di Jawa Barat. Film ini siap membawa perasaan nostalgia dan haru yang dibungkus dalam hangatnya keluarga. Simak jalan ceritanya lebih lanjut di bioskop-bioskop kesayangan kamu mulai hari ini, 3 Januari 2019.

Dreadout

Sutradara: Kimo Stamboel

Pemeran: Marsha Aruan, Jefri Nichol, Ciccio Manassero, Caitlin Halderman

Setelah film keluarga, di bulan Januari ini ada film Indonesia terbaru yang bergenre horor. Film ini menceritakan sekelompok pelajar SMA yang ingin mendapatkan popularitas lebih di sosial media. Lantas mereka pun pergi ke sebuah apartemen yang angker dan merekam semua kegiatan mereka. Karena ulah mereka yang tidak sengaja, justru membuat mereka masuk dalam neraka dan membangunkan iblis.

Ikuti cerita selanjutnya di bioskop tanggal 3 Januari 2019.

Lagi-Lagi Ateng

Sutradara: Monty Tiwa

Pemeran: Augie Fantinus, Soleh Solihun, Julie Estelle, Surya Saputra, Unique Priscilla

Setelah film keluarga dan film bergenre horor sudah tayang lebih dulu, siap-siap tanggal 10 Januari mendatang kamu akan dihibur oleh film bergenre komedi ini. Film Lagi-Lagi Ateng ini bercerita tentang Ateng dan kembarannya, Agung yang telah terpisah lama. Tanpa sengaja mereka bertemu di Jakarta, Ateng, Iskak dan asisten pribadinya, Cemplon pun terkejut melihat paras dan bentuk tubuh Agung sama persis dengan Ateng. Bagaimana kisah kedua saudara kembar tersebut? Siap-siap ketawa bareng di bioskop terdekat di kota kamu.

Perjanjian Dengan Iblis

Sutradara: Ardy Octaviand

Pemeran: Shandy Aulia, Artika Sari Devi, Alex Abbad, Aghi Narottama, Basmalah Gralind

Masih di tanggal yang sama 10 Januari, kamu bisa memilih film drama komedi ataupun film bergenre horor yaitu film Perjanjian dengan Iblis. Diceritakan seorang wanita bernama Anissa yang menikah dengan seorang Duda bernama Bara yang memiliki anak perempuan bernama Lara. Bara berharap setelah menikah istri dan anaknya bisa saling akrab. Bara pun mengajak mereka piknik ke sebuah pulau yang masih jarang pengunjungnya, Pulau Bengalor. Ternyata dibalik keindahannya, pulau tersebut menyimpan misteri dan peristiwa-peristiwa mengerikan yang menghiasi hari-hari mereka. Mampukah Annisa dan Lara menyelamatkan diri dari teror di Pulau Bengalor?

BACA JUGA:
15 Film Terbaik Sepanjang Masa Wajib Kamu Tonton

Mata Batin 2

Sutradara: Rocky Soraya

Pemain: Jessica Mila, Nabilah Ayu, Bianca Hello, Sophia Latjuba, Jeremy Thomas, Citra Prima

Rupanya genre horor benar-benar akan menghiasi layar bioskop selama bulan Januari. Mata Batin 2 adalah film horor Indonesia yang menceritakan tentang seorang remaja bernama Alia yang memiliki mata batin. Alia memutuskan untuk memulai hidup baru di sebuah panti asuhan setelah sang adik meninggal dunia. Namun ia merasa ada yang janggal dengan panti asuhan tersebut. Hal tersebut juga dirasakan oleh anak panti lainnya bernama Nadia. Mereka sering mendengar suara misterius yang minta tolong dari seluruh dinding rumah. Alia dan Nadia pun membuka sebuah kamar misterius yang terkunci. Sejak itu malapetaka mulai terjadi. Bagaimana kisah keduanya? Apakah mereka selamat? Saksikan di bioskop tanggal 17 Januari 2019.

Habis nonton film, ga ada salahnya buat ngemall sebentar. Nih beberapa mall rekomendasi yang bisa kamu kunjungi:

Malls

Preman Pensiun

Sutradara: Aris Nugraha

Pemeran: Epy Kusnandar, Tya Arifin, Soraya Rasyid, Andra Manihot, Dedi Moch Jamasari, Deny Firdaus, Ica Naga, Abenk Marco, M Fajar Hidayatullah, Kriss Tatto

Masih di tanggal yang sama dengan film Mata Batin 2, ada film Indonesia terbaru bergenre drama komedi, film Preman Pensiun. Diceritakan Muslihat sebagai pensiun preman yang telah berkecimpung di bisnis kecimpring selama tiga tahun, mengalami masalah. Penjualannya mulai menurun dan menghadapi masalah baru saat Safira, anak perempuan satu-satunya, sudah tumbuh remaja dan mulai didatangi lelaki.

Kamu hoby Nonton? kamu bisa pake promo nonton di bioskop di Gotomalls sekarang!

Matt & Mou

Sutradara: Monty Tiwa

Pemeran: Prilly Latuconsina, Maxime Bouttier, Irsyadillah, Marthino Lio, Josephine Firmstone, Debbo Andryos, Joshua Suherman, Thomi Baraqbah

film Indonesia terbaru kali ini menceritakan dua sahabat yaitu Matt & Mou yang sudah berteman sejak kecil. Keduanya memiliki sifat yang saling bertolak belakang. Matt bersikap over protektif terhadap Mou, termasuk dalam urusan memilih pacar. Keduanya harus selalu meminta izin satu sama lain. Tanpa sengaja mereka terlibat dalam sebuah cinta yang rumit. Saksikan kisah cinta mereka di bioskop favoritmu tanggal 24 Januari 2019.

Check bioskop-bioskop diabwah ini untuk info lengkap seputar info terbaru dan promo bioskop :

Brands

Orang Kaya Baru

Sutradara: Ody C Harahap

Pemeran: Raline Shah, Derby Romero, Lukman Sardi, Cut Minu, Fatih Unru, Refal Hadi
film Indonesia terbaru kali ini menceritakan kakak beradik Tika, Duta, serta Dodi sudah terbiasa hidup di keluarga pas-pasan, sederhana dan sangat dekat dengan ibu bapaknya. Namun dalam seketika semua berubah menjadi orang kaya setelah sang ayah meninggal. Ternyata sang ayah adalah orang kaya raya dan mewariskan seluruh hartanya untuk mereka. Saksikan di bioskop tanggal 24 Januari 2019.


Sudah nonton semua trailernya? Tertarik sama yang mana? Yuk buruan ajak teman, keluarga maupun pasangan kamu untuk menonton rekomendasi film Indonesia terbaru Januari 2019 yang paling ditunggu-tunggu. Jangan lupa cek GoToMalls.com sebelum membeli tiket! Siapa tahu kamu menemukan promo tiket nonton yang sedang ditawarkan oleh bioskop favoritmu! Cek terus Gotomalls, aplikasi berbasis website yang bisa kamu andalkan untuk mendapatkan promo, diskon, kupon, dan event-event yang sedang diadakan di mall-mall seluruh Indonesia.

Malls


Brands