Aroma Parfum Berdasarkan Zodiak

Aroma parfum yang menempel pada tubuh seperti ciri khas. Semakin spesifik maka akan semakin dicari. Apalagi menemukan aroma khas yang sempurna bukanlah hal mudah, diperlukan waktu berjam-jam untuk menganalisa setiap aroma wewangian di toko.

Tapi kita punya beberapa rekomendasi aroma parfum ideal berdasarkan zodiak. Ini akan membantumu menemukan aroma yang paling pas dengan kepribadian, profesi, dan kecenderungan sehari-hari. Apa saja ya?

1. Aries

article image

Image source: shopee.com

Warna merah sering kali dikaitkan dengan dominan warna Aries yang penuh energi. api dan kepercayaan diri. Untuk Aries wewangian dengan aroma kuat seperti kayu dan ambel yang hangat adalah salah satu yang ideal. Wewangian beraroma intens dengan nada kulit, kayu dan rempah-rempah ini akan bekerja untuk Aries yang ingin membuat pernyataan.

2. Taurus

article image

Image source: cnfstore.com

Mereka menyukai hal-hal yang memiliki bau yang kaya meski mereka juga menghargai estetika bentuk kemasan. Taurus akan sangat cocok dengan aroma wewangian hijau kayu, cendana, cedarwood, dan amber. Kemerawan kemasan juga jadi dasar selanjutnya. Aroma klasik pun cukup menggoda untuk dikoleksi dengan dasar baru oud, musk, dan oakmoss.

3. Gemini

article image

Image source: facebook.com

Si kembar Gemini dikenal memiliki dua kepribadian untuk itu aroma khas bersifat eksperimental adalah hal yang paling disuka. Cona untuk memilih aroma berbau kau dan bunga dengan sentuhan musk, oak, bunga gardenia dan kayu cendana. Aroma ini akan melekat dan membuatnya terkesan.

4. Cancer

article image

Image source: hermes.com

Cancer adalah pribadi yang emosional dan intuitif, mereka kerap dianggap ringan dan memiliki kekuatan alam. Untuk itu aroma yang paling ideal adalah wewangian yang familiar seperti bau bunga dan atau citrus. Campuran aroma mawar, lavender, dan lili merupakan aroma sejatinya. Untuk sentuhan berbeda, Cancer bisa memilih bau lebih moody seperti aroma peony, manis jahe dan cedar.

5. Leo

article image

Image source: sabrinastore.com

Pemilik zodiak ini dikenal memiliki aura dan kepribadian teatrikal. Mereka suka bau-bau glamor dan berani yang bisa menjadi pusat tata surya. Cobalah untuk mengkombinasikan aroma oriental vanilla, rempah-rempah, kacang tonka, dan wangi jeruk. Perpaduan eksotis dari peony putih, leci beku, kayu manis, dan vanila juga jadi yang mereka suka.

6. Virgo

article image

Image source: shopee.com

Si perfeksionis, akan cocok dengan aroma yang didasari pada elemen bumi. Misalnya aroma bunga-bungaan ringan dan rumput hijau. Aroma kayu yang menyegarkan juga jadi favorit Virgo. Aroma bunga yang menenangkan dengan rhubarb dan daffodil yang dilebur oleh almond milk cedarwood dan casherman bisa jadi pilihan.

7. Libra

article image

Image source: tokopedia.com

Mereka adalah sosok yang selalu ingin membuat keputusan tepat. Untuk itu condong wewangian pun mengarahkannya untuk suka dengan perpaduan aroma kayu, jeruk, dan bunga. Perpaduan enam esensi mawar yang berbeda dicampur dengan cendana, nilam dan sedikit merica, dapat menjanjikan untuk membuat kepala menoleh dan hati berdebar. Libra juga bisa mencoba aroma khas dari perpaduan leci, pomelo dan lili.

8. Scorpio

article image

Image source: aqcuadiparma.com

Scorpio membutuhkan parfum yang sesuai dengan hasrat dan kekuatan mereka yang diterjemahkan menjadi wewangian oud kayu yang gelap dengan sentuhan laut segar sesekali. Kombinasi dari aroma jeruk dan gaharu yang kaya dengan aroma ketumbar Rusia dan kayu amyris Haiti bisa jadi pilihan tepat.

9. Sagitarius

article image

Image source: araldicavini.com

Untuk melengkapi kepribadian flamboyan dan kompetitif mereka, Sagitarius harus memiliki aroma parfum yang menyenangkan, ceria dan karismatik. Wewangian jeruk segar, zesty dengan sentuhan bunga putih yang glamor dan kayu yang kuat akan menarik bagi gaya petualangan mereka.

10. Capricorn

article image

Image source: femaledaily.com

Capricorn kerap ditafsirkan sebagai penyendiri. Wewangian dengan aroma kayu hangat dan solid dapat jadi yang paling menarik bagi hidung mereka. Wewangian dengan dasar grapefruit, cedar dan cendana di atas dasar vetiver dan nilam Haiti yang mantap, aroma ini terasa modern dan padat seperti capricorn itu sendiri.

11. Aquarius

article image

Image source: Ubuy.co.id

Parfum yang lebih gelap dengan nada kayu atau kuning yang intens dapat membantu mereka tetap membumi. Si Aquarius bisa mencoba kombinasi aroma mawar biru, hibrida dan mawar Jepang. Bisa juga dengan aroma kayu berpadu dengan jeruk dan pir.

12. Pisces

article image

Image source: vogue.in

Terakhir adalah Pisces yang membawa beban emosional dari semua tanda-tanda zodiak. Pisces dilambangkan dengan ikan, mereka memiliki kecerdasan emosional yang tinggi. Namun, Pisces juga mahir menyembunyikan sisi mistis mereka. Pisces mencintai laut dan sering melihat parfum untuk melarikan diri ke kedalaman laut. Jika ragu, beri mereka aroma air. Lavender, bergamot, amber yang kaya adalah salah satu perpaduan yang tepat.

Mall

Artikel

Featured Image Source: byperfume.com