10 Film Terbaru Bioskop Tayang Agustus 2019

Bulan Agustus telah tiba, bagi kamu pecinta film tentunya sudah tidak sabar lagi dengan deretan film-film terbaik yang akan tayang bulan ini. Dari film Indonesia hingga film Hollywood siap menghiasi layar kaca bioskop terdekat di kota kamu. Bahkan ada beberapa film yang tayang serentak di tanggal yang sama. Nah berikut ini sederet film terbaru bioskop Agustus 2019 yang sayang jika dilewatkan.

Zeta

Dibuka dengan film bergenre horor, Agustus ini kamu bisa menyaksikan film Zeta yang telah dirilis pada awal bulan. Film horor Indonesia ini menjadi film terbaru di bioskop yang bertemakan zombie. Dibintangi oleh artis Indonesia ternama seperti Cut Mini, Dimas Aditya, Willem Bevers, Edo Borne, Jeff Smith dan Joshua Pandelaki serta pemain-pemain lainnya. Film ini menceritakan bencana serangan mayat hidup (zombie) yang tengah terjadi. Deon (Jeff Smith) dan ibunya (Cut Mini) yang menderita Alzheimer harus dapat bertahan dalam sebuah gedung apartemen sembari mencari bantuan tim penolong untuk menyelamatkan mereka.

The New Mutants

Film horor Hollywood ini mengadaptasi dari salah satu seri terbaru dari Komik Marvel yang di produser oleh Karen Rosenfelt, Simon Kinberg, dan juga Lauren Shuler Donner. Film terbaru bioskop ini menceritakan kehidupan lima orang mutan yang mengetahui akan kemampuan masing-masing yang dimilikinya, mereka harus menjalani kehidupan tanpa dukungan fasilitas yang sering disalahgunakan. Kelima mutan ini diharapkan dapat menyelamatkan diri dari penahanan dan bisa terbebas dari dosa yang ada di masa lalu. Penasaran dengan jalan ceritanya? Kamu bisa menyaksikan filmnya yang akan rilis pada tanggal 2 Agustus 2019.

Wedding Agreement

Bagi kamu yang mencari film Indonesia bergenre drama romantis, mungkin film ini bisa kamu jadikan pilihan. Mengambil cerita dari salah satu novel terlaris di Wattpadd, film ini akan menghiasi minggu kedua di bulan Agustus tepatnya di tanggal 8 Agustus 2019.Film Wedding Agreement dibintangi oleh Indah Permatasari, Refal Hady, Aghniny Haque, dan turut disutradarai oleh Archie Hekagery.

Mahasiswi Baru

Film terbaru bioskop lainnya ini tak kalah kerennya dan akan rilis pada tanggal 8 Agustus 2019. Diperankan oleh artis senior Widyawati, serta aktor dan aktris berbakat lainnya seperti Mikha Tambayong, Morgan Oey, Umay Shahab, Sonia Alyssa, serta masih banyak lainnya. Sesuai judulnya, film Mahasiswi Baru bergenre komedi ini menceritakan tentang sosok Lastri dengan usianya yang tak muda lagi namun tetap berusaha menempuh pendidikan di bangku kuliah. Saat menjadi mahasiswi, Lastri berteman dengan Danny, Sarah, Erfan, Dan Reva. Mereka pun tergabung dalam sebuah geng yang selalu membuat kehebohan di kampus. Kehidupan kuliah Lastri mulai dipertaruhkan saat dirinya mendapat IPK di semester pertama. Lalu bagaimana keseruan kisah Lastri menjalani kehidupan di kampus? Kamu bisa menyaksikannya pada bulan Agustus ini di bioskop-bioskop kesayangan.

Brands

Dora and The Lost City of Gold

Siapa yang tidak tahu tentang kartun Dora, kartun yang satu ini mungkin sudah tidak asing bagi sebagian besar orang. Kali ini serial animasi Dora The Explorer diangkat menjadi sebuah film live action yang diproduksi oleh Nickelodeon Movies, Paramount Players, dan didistribusikan Paramount Pictures. Film ini menceritakan karakter Dora yang kini telah beranjak remaja dan mempunyai jiwa petualang yang tinggi. Diperankan Isabela Moner, Dora menghabiskan sebagian besar kehidupannya dengan menjelajah hutan bersama dengan orang tuanya. Dora yang beranjak dewasa harus menghadapi tantangan yang baru saat menginjak bangku SMA. Film ini bisa kamu nikmati pada tanggal 9 Agustus 2019.

The Angry Birds Movie 2

Bagi kamu penggemar Angry Birds, mungkin tak akan sabar lagi menyaksikan film yang akan ditayangkan pada tanggal 14 Agustus 2019 ini. Film ini akan mengisahkan karakter baru bernama Zeta. Tak seperti karakter-karakter utama dalam The Angry Birds Movie yang tinggal di pulau Tropis, Zeta justru tinggal di kawasan yang penuh dengan salju dan es. Merasa muak tinggal bersama dengan kawanan anjing laut, Zeta memutuskan untuk menembakkan bola es berukuran raksasa ke Bird Island. Lalu bagaimana aksi Red beserta kawanan dalam menghadapi Zeta?

Baca juga rekomendasi artikel lainnya baik film Indonesia dan Hollywood di bawah ini.

Articles

Bumi Manusia

Film Bumi Manusia diadaptasi dari novel yang ditulis Pramoedya Ananta Toer dan dirilis pada tahun 1980 silam. Film dengan genre sejarah yang penuh akan makna. Dibintangi oleh aktor muda Iqbaal Ramadhan, film ini menceritakan kisah cinta anak pribumi yang bernama Minke, jatuh cinta dengan Annelies, seorang gadis keturunan Bangsa Belanda. Namun sayangnya kisah cinta keduanya ditentang keluarga dikarenakan permasalahan kasta. Film yang berdurasi hingga 3 jam ini tak hanya melibatkan artis-artis Indonesia ternama saja, namun juga melibatkan banyak pemain dari Belanda yang bahkan langsung di casting di Negara asalnya. Film ini rencananya akan rilis pada tanggal 15 Agustus 2019.

Perburuan

Selain Bumi Manusia, Perburuan juga menjadi film yang mengangkat novel karya Pramoedya Ananta Noer yang dirilis pada tahun 1950. Menceritakan tentang Hardo, seorang pemuda yang diburu Bangsa Jepang dalam pengejaran yang dilakukan selama 1 hari sebelum menjelang proklamasi. Film Perburuan rasanya pas untuk menghiasi bulan kemerdekaan Indonesia. Turut dibintangi oleh aktor muda ternama Adipati Dolken yang memerankan karakter utama sebagai Hardo. Film ini akan tayang pada 15 Agustus 2019.

47 Meters Down: Uncaged

Sekuel dari 47 Meter Down yang telah sukses menceritakan bagaimana ketegangan selama berada di bawah laut lepas. Kini film bergenre horor ini akan kembali menghiasi bioskop-bioskop di Indonesia pada tanggal 16 Agustus 2019. Film terbaru di bioskop ini menceritakan kisah empat gadis yang menyelami kota bawah air yang sudah hancur. Namun siapa sangka petualangan mereka berubah menjadi petualangan yang menyeramkan serasa di neraka. Mereka tidak mengetahui bahwa mereka tak sendirian dalam gua yang tenggelam tersebut yang kemudian membawa mereka ke sebuah area spesies hiu yang mematikan di dalam lautan.

Gundala

Nah ini dia rekomendasi film terakhir dan paling ditunggu tunggu masyarakat Indonesia di bulan Agustus 2019. Film Superhero Indonesia ini dijadwalkan akan tayang pada 29 Agustus 2019. Gundala sendiri mengambil cerita dari komik karya Harya Suraminata yang cukup terkenal yang dirilis pada tahun 1969. Menceritakan tentang perjalanan tokoh Sancaka yang mendapatkan kekuatan petir yang kemudian membawanya menjadi superhero yang siap membasmi kejahatan dan ketidakadilan. Tak heran, jika film yang disutradarai oleh Joko Anwar serta diperankan oleh Abimana Aryasatya ini bakal jadi film yang banyak ditonton di bulan Agustus ini.


Itulah rekomendasi film terbaru bioksop yang akan hadir di bioskop-bioskop di kotamu selama bulan Agustus 2019. Film-film di atas bisa kamu jadikan pilihan untuk menghabiskan waktu luang bersama teman maupun keluarga.

Products

Jadi, jangan sampai ketinggalan jadwal dan jangan sampai kehabisan tiket ya! Untuk memudahkan mendapatkan berbagai informasi, kamu bisa cek GoToMalls.com. Di GoToMalls kamu bisa menemukan banyak promo, diskon, kupon, dan event-event yang sedang diadakan di mall-mall seluruh Indonesia. Siapa tahu kamu salah satu yang beruntung mendapatkan promo tiket nonton di bioskop kesayanganmu.

Malls