Game Pokemon Terbaik

Pokemon, salah satu franchise media terkemuka asal Jepang, pertama kali merilis seri game pada tahun 1996 dengan judul Pocket Monsters Red and Green.

Meskipun sudah lebih dari 20 tahun berdiri, Pokemon saat ini masih berkuasa sebagai satu-satunya IP media dengan pendapatan tertinggi di dunia, dengan pendapatan total melebihi sekitar US$105 miliar.

Wajar saja, franschise Pokemon memang sudah populer sejak lama dan masih mampu mempertahankan popularitasnya di tengah-tengah gempuran berbagai franchise game yang bermunculan saat ini.

Nah, di antara sekian banyak game Pokemon yang sudah dirilis, berikut ini ada 5 game Pokemon paling laris dan terpopuler di dunia:

1. Pokemon X & Y

article image

Image source: sites.google.com

Pokemon X & Y diterbitkan oleh Nintendo untuk Nintendo 3DS. Game ini adalah seri pertama untuk generasi keenam dari seri utama Pokemon game, dan yang pertama dalam seri utama untuk fitur grafis 3D poligonal.

Pokemon X & Y menghadirkan beberapa pembaruan mulai dari fitur kostumisasi karakter, menunggangi Pokemon, dan sebagainya.

Selain itu, terdapat upgrade untuk sejumlah karakter lama menjadi Mega Evolution seperti Mega Mewtwo, Mega Lucario, dan Mega Blaziken. Penjualan dari seri Pokemon X & Y cukup meledak, menurut salah satu laporan, game ini terjual sebanyak 16.37 juta kopi.

2. Pokemon Ruby & Sapphire

article image

Image source: gameinformer.com

Pokemon Ruby & Sapphire adalah seri kombinasi utama pertama dari generasi ke-3 game Pokemon. Seperti halnya seri kombinasi sebelumnya, Pokemon Ruby & Sapphire diikuti juga oleh versi ketiga, yaitu Pokémon Emerald. Semuanya menjadi best-selling terbaik untuk permainan Game Boy Advanced.

Sama seperti versi Pokemon Gold dan Silver yang dirilis sebelumnya, Ruby & Sapphire menghadirkan banyak karakter Pokemon baru, dengan 135 tambahan, dan totalnya sebanyak 386.

Game Pokemon GBA ini lebih menonjol pada segi grafis yang lebih karya warna, hingga hadirnya mekanisme Double Battle yang lebih seru. Pokemon Ruby/Sapphire pun mampu mendapatkan penjualan hingga 16.22 juta kopi.

3. Pokemon Sun & Moon

article image

Image source: Amazon.com

Sebagai bentuk penghargaan 20 tahun franchise Pokemon lahir, Pokemon Sun & Moon cukup memberikan perubahan signifikan dalam game Pokemon terbaik ini.

Pokémon Sun dan Moon merupakan permainan esensial di Nintendo 3DS yang tidak boleh dilewatkan para penggemarnya. Setidaknya ada empat fitur yang jadi highlight utama, yakni Battle Style, Battle Royale, Z-Moves, dan Pokemon Refresh.

Selain itu, ada empat Pokemon eksklusif baru yang diperkenalkan: Passimian, Oranguru, dan dua jenis Lycanroc dengan keunggulan berbeda di masing-masing versi Sun dan Moon. Game ini mendapatkan penjualan 16.14 juta kopi hingga saat ini.

4. Pokemon Platinum

article image

Image source: IGN

Pokemon Platinum adalah seri ketiga pelengkap game Pokemon utama generasi keempat setelah Diamond & Pearl. Game ini menampilkan Giratina Origin Form sebagai maskotnya yang menjadi bagian dari jalan cerita utama Pokemon Platinum.

Dibandingkan dua game sebelumnya, Pokemon Platinum memiliki fitur yang lebih lengkap seperti Battle Frontier dan area tambahan lainnya yang salah satunya adalah Distortion World. PokeDex Sinnoh pun mengalami penambahan hingga seluruhnya kini berjumlah 210 Pokemon.

Dalam versi ini, pemain juga bisa menangkap tiga trio Naga sekaligus: Dialga, Palkia, dan tentu saja Giratina. Pokemon Platinum termasuk salah satu versi Pokemon paling laris di generasi ini. Di pasar Jepang saja, Pokemon Platinum telah melampaui 1 juta kopi penjualan hanya dalam 2 hari.

5. Pokemon GO

article image

Image source: jonooit.com

Boleh dibilang, Pokemon GO adalah versi game Pokemon tercanggih. Mengikuti perkembangan industri gaming yang sudah merambah media mobile, Pokemon GO tembus hingga lebih dari 100 juta unduhan di Google Play.

Pokemon GO juga terbilang cukup interaktif, karena game ini memadukan unsur Augmented Reality (AR) sehingga bisa menggabungkan dunia virtual dengan kehidupan nyata.

Di sini juga kamu juga harus berjelajah untuk mendapatkan Pokemon, mendatangi PokeStop, hingga bertarung lewat menu Gym Battle.

Untuk mendapatkan info dan tips menarik lainnya, simak terus update artikel terbaru dari Gotomalls.com, platform direktori shopping terbesar di Indonesia yang menyediakan informasi terlengkap seputar promo, diskon, voucher belanja, dan berbagai penawaran menarik di pusat perbelanjaan terdekat di kotamu!

Mall

Artikel

Featured image source: Hybrid.co.id