Hindari 7 Kebiasaan Ini Agar Kulit Wajah Tidak Gampang Berminyak

Kondisi kulit yang gampang berminyak memang cukup mengganggu penampilan, terutama kalau hidup di iklim tropis. Suhu udara yang panas bisa membuat kulit semakin mudah berkeringat dan menyebabkan produksi minyak yang berlebihan.

Tapi, setiap orang itu pada dasarnya memiliki tipe kulit yang berbeda-beda. Ada tipe kulit yang mudah kering, mudah berminyak, hingga kombinasi keduanya. Jenis kulit berminyak adalah yang paling mengganggu, karena bisa melunturkan make up hingga menimbulkan jerawat dan masalah kulit lainnya.

Kalau kulit wajahmu gampang berminyak, kali ini Gotomalls akan membahas 7 kebiasaan yang bisa bikin kulit wajah semakin mudah berminyak. Yuk simak ulasannya!

Mengonsumsi Makanan Berminyak

article image

Image source: smittenkitchen.com

Jangan salah, gaya hidup dan pola konsumsi kita akan mempengaruhi kondisi kulit dalam jangka panjang. Jangan kira makanan yang biasa kamu konsumsi tidak akan berpengaruh pada kondisi kulit, terutama kulit wajah.

Kalau kamu terlalu sering mengonsumsi makanan berminyak, hal ini akan membuat produksi minyak di wajah semakin tidak terkendali. Sebaiknya hindari mengonsumsi junk food atau makanan-makanan berminyak tinggi lainnya. Pilihlah makanan bergizi seperti sayur dan buah-buahan.

Terlalu Sering Mencuci Wajah

article image

Image source: curriedayspa.com

Kebiasaan yang satu ini sering luput dari perhatian. Mereka yang memiliki kulit wajah mudah berminyak cenderung lebih sering mencuci muka setiap kali ada kesempatan. Padahal, terlalu sering cuci muka malah akan membuat kelenjar minyak memproduksi lebih banyak.

Jadi, cucilah wajah sewajarnya saja, jangan terlalu sering. Jika kondisi kulit sudah sangat mengganggu, cukup gunakan kertas minyak wajah untuk menyerap minyak di wajah.

Jarang Menggunakan Pelembap

article image

Image source: stylecaster.com

Jangan kira pelembap wajah akan membuat kulit berminyak semakin berminyak. Jika kita memilih produk yang tepat, kondisi kulit justru akan menjadi lebih sehat. Setiap jenis kulit wajah pada dasarnya membutuhkan pelembap yang tepat untuk menghidrasi dan menyeimbangkan kadar minyak.

Untuk tipe kulit berminyak, pilihlah pelembap oil-free dan non-comedogenic agar produksi minyak di wajah menjadi lebih seimbang dan tidak berlebihan.

Terlalu Sering Berganti Produk Make up

article image

Image source: vecteezy.com

Mencoba berbagai macam produk make up sebaiknya hanya dilakukan untuk menemukan produk yang cocok. Jangan karena penasaran dengan iklan-iklan produk make up di media sosial, akhirnya kamu ikutan gonta-ganti make up.

Banyak perempuan yang suka mencoba berbagai macam produk make up baru. Padahal, kebiasaan seperti ini justru tidak baik untuk tipe kulit yang mudah berminyak. Selain bisa membuat kulit semakin berminyak, potensi kerusakan kulit dan timbulnya jerawat akan semakin tinggi juga lho!

Terlalu Sering Scrubbing

article image

Image source: stagging.mbigroup.co.id

Melakukan scrubbing atau eksfoliasi memang bermanfaat untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan menutrisi lapisan kulit terdalam. Hasilnya kulit wajah akan menjadi lebih halus dan lembut setelah melakukan scrubbing.

Selain membersihkan sel kulit mati, scrubbing juga bisa merangsang pertumbuhan sel-sel baru sehingga kulit wajah tampak berkilauan. Tapi jika terlalu sering melakukan scrubbing, kulit wajah bisa mengalami iritasi, kemerahan, dan kulit yang berminyak akan semakin mudah berminyak.

Memakai Bedak Terlalu Tebal

article image

Image source: hergamut.com

Kulit yang mudah berminyak bisa diakali dengan menerapkan bedak yang sesuai dengan jenis kulit. Memakai bedak akan membuat tampilan wajah menjadi lebih matte sehingga kilatan minyak tersamarkan. Tapi jika kita terlalu banyak menerapkan bedak, apalagi sudah dilakukan dalam jangka panjang, pori-pori wajah akan tersumbat dan lambat laun menimbulkan masalah kulit lainnya.

Mencuci Muka Menggunakan Air Hangat

article image

Image source: thespruce.com

Mungkin masih banyak yang belum tahu kalau mencuci muka menggunakan air hangat bisa menyebabkan minyak alami kulit semakin terkuras. Hal ini sebenarnya tidak akan menghentikan produksi minyak berlebih, tapi justru sebaliknya. Akibat kondisi kulit yang mendadak kering, kelenjar minyak akan memproduksi dua kali lipat lebih banyak.


Untuk mengatasi kulit wajah mudah berminyak tidak cukup hanya dengan menghindari kebiasaan-kebiasaan ini. Diperlukan langkah penanganan khusus untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Gunakan produk-produk skincare dengan kandungan bahan alami untuk perawatan rutin. Penuhi juga kebutuhan cairan tubuh setiap harinya, agar proses metabolisme dan hidrasi kulit tetap lancar.

Selain itu, kamu juga bisa mulai mengubah pola makan dengan memilih beberapa jenis makanan terbaik untuk tipe kulit wajah berminyak. Seperti gandum utuh, oatmeal, dan nasi merah yang tinggi serat. Buah citrus juga sangat bermanfaat untuk memperbaiki tekstur kulit hingga detoksifikasi toksin dan minyak berlebihan.

Demikianlah 7 kebiasaan yang bisa membuat kulit wajah gampang berminyak. Jangan lupa untuk terus mengikuti perkembangan informasi dan tips menarik lainnya hanya di Gotomalls.com! Platform direktori shopping pertama dan terbesar di Indonesia yang menyediakan informasi terlengkap mulai dari merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event.

Articles

Malls

featured image source: goodhousekeeping.com