Kolaborasi Brand Lokal Indonesia dengan Artis Korea

Rasanya kini sudah tidak asing melihat artis-artis korea jadi brand ambassador produk lokal Indonesia. Mulai dari skincare sampai ecommerce pun berbondong-bondong menggaet artis ternama Korea.

Kira-kira ada siapa saja ya artis Korea yang digandeng brand lokal Indonesia? Simak di bawah ini.

1. NCT Dream - Somethinc

article image

Image source: kompas.com

Siapa yang tidak kenal dengan produk skincare lokal Indonesia Somethinc? Brand skincare lokal ini adalah salah satu yang paling aktif mengeluarkan produk baru. Bahkan belum lama ini Somethinc yang dibangun oleh Irene Ursula menggandeng boyband asal Korea Selatan NCT Dream.

NCT Dream adalah boyband K-Pop yang kini tengah naik daun di bawah naungan SM Entertainment. Pemilihan brand ambassador Somethinc ini awalnya dibocorkan lewat sosial media Instagram @somethincofficial dengan spoiler berupa pesan suara.

Belakangan diketahui jika itu adalah suara dari anggota NCT Dream yang berlanjut menjadi brand ambassador Somethinc. Tidak salah, berkat bintang Korea Selatan itu pun penjualan bundle Somethinc x NCT Dream pun terjual habis begitu cepat.

Kolaborasi yang dilakukan Somethinc dan NCT Dream ini berupa skincare kit yang telah disesuaikan dengan berbagai kondisi kulit dan masalah lainnya, Dalam bundle tersebut pembeli akan mendapatkan satu set perawatan wajah seperti Sensitive Skin Kit, Brightening Skin Kit, Anti Aging Kit, hingga Acne & Pore Combat Kita plus official photo card anggota NCT Dream.

2. Song Joong Ki dan TWICE - Scarlett Whitening

article image

Image source: beautynesia.com

Brand kecantikan lokal Indonesia yang ini milik Felicya Angelista. Belum lama ini mereka juga menggandeng aktor korea tampan menjadi *brand ambassadornya" Song Joong Ki pada September 2021 lalu.

Aktor muda populer di Korea Selatan ini sukses membuat penjualan Scarlett Whitening semakin meningkat. Tidak hanya itu, Scarlett Whitening juga sukses membuat heboh pecinta K-Pop karena lagi-lagi memilih brand ambassador dari kalangan girl band asal JYP Entertainment, TWICE.

Kolaborasi internasional Scarlett dengan artis-artis Korea Selatan itu mendapat respon positif dari para penggemar. Tidak sedikit masyarakat lokal memberikan komentar berisi pujian di akun Instagram Scarlett.

3. Kim Seon Ho - Everwhite

article image

Image source: bisnisindonesia.com

Kalian pengikut series Hometown Cha-Cha-Cha? pasti sudah tahu jika Everwhite menggandeng aktor utama serial Netflix Kim Seon Ho tersebut sebagai brand ambassador. Dalam akun Instagram milik @cerita_parapuan pemilik brand skincare lokal Indonesia Everwhite, Jessica Lin menceritakan alasannya memilih Kim Seo Ho sebagai brand ambassadornya.

Menurutnya, Kim Seon Ho dipilih karena tengah diidolakan para penggemarnya di Indonesia sejak K-Drama Startup hingga puncaknya berperan di Hometown Cha-Cha-Cha. Kim Seon Ho Juga memiliki wajah yang rupawan yang jadi idola para wanita.

Benar, kerjasama Everwhite x Kim Seon Ho pun disambut hangat pada pengguna brand kecantikan itu. Jessica juga mengaku penjualan rangkaian serumnya pun terjual habis dengan cepat.

4. Song Kang - Realfood

article image

Image source: tokopedia.com

Minuman sehat Realfood juga tak mau ketinggalan, brand lokal asal Indonesia ini pun menggandeng Song Kang sebagai brand ambassador sepanjang 2022 ini. Lewat akun Instagramnya @fitwithrealfoodid mengunggah teaser brand ambassador berupa reels foto pria dengan wajah tertutup.

Netizen pun sigap dan menjawab dengan tepat jika itu adalah gambar dari Song Kang. Ia adalah aktor ternama di Korea Selatan, beberapa kali K-Drama yang dibintanginya viral, terbaru ada series original Netflix Nevertheless.

5. NCT Dream - Lemonilo

article image

Image source: frekuensinews.com

Setelah skincare dan bran minuman, kini ada brand lokal makanan instan Indonesia. Lemonilo. Mie instan Lemonilo yang diklaim tanpa pengawet, pewarna, dan perasa buatan ini pun tidak mau kalah hingga menggaet NCT Dream menjadi brand ambassador.

Tidak hanya satu orang, melainkan ketujuh personilnya yang diajak bekerja sama dengan Lemonilo. Bukan tanpa sebab, pihak Lemonilo sengaja memilih NCT Dream karena mereka ingin mengajak anak muda beralih ke hidup sehat dengan makan Lemonilo edisi NCT Dream.

Berkat kerjasama ini pun, Lemonilo mendapat banyak respon positif. Tidak mau hanya sekedar mengajak boyband Korea, Lemonilo pun melebarkan sayap dengan membuat varian mie instan baru dengan rasa pedas ala makanan Korea.

6. Siwon Choi - Mie Sedaap

article image

Image source: tokopedia.com

Jaug sebelum Lemonilo, brand lokal makanan Indonesia, Mie Sedap juga telah menggandeng aktor Korea Selatan Siwon Choi sebagai brand ambassador. Satu kalimat yang mungkin hingga kini terngiang adalah "Jinjja Pedas".

Bukan sekedar bintang iklan saja, Mie Sedaap juga menghadirkan photo card eksklusif terbatas dari Siwon Choi di kemasan bungkus Mie Sedaap Korean Spicy Series. Sayangnya hanya 16 pcs saja. Mungkin salah satu dari kamu mendapatkannya.

7. Blackpink & BTS - Tokopedia

article image

Image source: pikiranrakyat.com

Lebih menghebohkan lagi, pada 2021 lalu brand ecommerce asal Indonesia, Tokopedia sukses menggandeng Blackpink dan BTS sebagai brand ambassador mereka. Dukungan pun mengalir deras dari masyarakat Indonesia.

Terlebih Tokopedia tidak hanya menjadikan model iklan dan brand ambassador saja. Ecommerce yang telah startup nomor satu di Indonesia ini juga menyediakan channel khusus di Tokopedia. Di sana menampilkan aktifitas brand ambassador mengenalkan budaya indonesia dan juga sebaliknya.

8. Seventeen - Lazada

article image

Image source: IDNtimes.com

Di tengah tingginya antusias masyarakat terhadap Korea Selatan, ecommerce asal Indonesia berikutnya ini juga tidak ingin ketinggalan. Benar, Lazada Indonesia akhirnya mengumumkan kolaborasi mereka dengan boyband Seventeen.

Kerja sama tersebut pertama kali dimulai menjelang event 11.11 yang diadakan pada bulan November 2021 lalu. Hasilnya masyarakat pun menyambut gembira dengan berbondong-bondong membeli produk dari Lazada.

Kira-kira brand asal Indonesia apa lagi nih yang juga bekerja sama dengan Astis dan aktor Korea Selatan?

Malls

Articles

Featured Image Source: lazada.co.id