Konten Youtube yang Menarik

Slogan ‘Content is King’ memang benar adanya. Jika ingin menjadi youtuber sukses dengan penghasilan melimpah, pertama-tama kita harus bisa mengolah ide menjadi konten YouTube yang menarik dan unik.

Dalam hal ini, semuanya sangat bergantung pada selera audiens, dan satu-satunya cara untuk mengetahuinya yaitu melalui riset konten. Urusan yang satu ini tidak bisa dianggap enteng.

Tidak sedikit youtuber pemula yang sudah susah payah mengorbankan effort dan modal malah berakhir sepi penonton. Kalau bukan perihal strategi, biasanya konten yang mereka buat memang tidak sesuai dengan selera audiens.

Oleh karenanya, sebelum membuat konten YouTube, pastikan kamu sudah tahu apa yang diinginkan audiens. Kira-kira, apa saja konten YouTube yang menarik dan paling disukai saat ini? Seperti yang sudah Gotomalls rangkum dari berbagai sumber, berikut bocorannya:

1. Konten Tutorial

article image

Image source: Youtube.com/Bageru

Selama ini, internet telah berjasa besar dalam keseharian kita. Mulai dari urusan memasak, tips makeup, hingga perkara-perkara rumit seperti membuat software atau membetulkan mesin kendaraan yang rusak, semua panduannya tersedia lengkap di internet.

Itulah sebabnya konten tutorial selalu menjadi salah satu konten paling laris di YouTube sampai saat ini. Selain membantu menyelesaikan masalah, konten tutorial bisa menunjukkan bahwa kamu memang ahli di bidang tertentu. Jika konsisten menjalani ini, kredibilitas online kita akan semakin diakui.

2. Ulasan Produk

article image

Image source: gadget.jagatreview.com

Sebelum membeli produk atau ketika mencari referensi produk terbaik, orang-orang di zaman sekarang biasanya akan mencari ulasan produk tersebut secara online. Faktanya, 73 persen pengguna internet memang benar-benar mencari konten ulasan, dimana 41 persen diantaranya mencari melalui YouTube. Artinya, konten ulasan sangat potensial untuk mengundang banyak viewer.

Coba saja kamu lihat di YouTube, berbagai kanal yang khusus menyajikan konten ulasan produk biasanya memiliki jumlah subscriber yang besar. Selain itu, video ulasan produk bisa dijadikan ide konten YouTube yang menarik. Sebab, semua isi konten akan benar-benar disimak karena orang-orang perlu mempertimbangkan setiap kekurangan dan kelebihan dari suatu produk sebelum membelinya.

3. Konten Reaction

article image

Image source: Youtube.com/No Life Shaq

Jika kamu termasuk pengguna aktif yang rutin menjelajahi ‘rimba’ YouTube, kemungkinan besar kamu sudah cukup kenyang menonton video-video reaction dari berbagai kanal. Konten ini menampilkan reaksi seseorang yang menonton cuplikan video/audio/gambar tertentu, lalu memberikan komentar pribadinya.

Video reaction seringkali menjadi konten YouTube yang menarik perhatian. Maka jangan heran kalau akhir-akhir ini semakin banyak konten serupa yang diunggah kanal-kanal besar. Penonton merasakan semacam kepuasan tersendiri ketika melihat orang lain bereaksi secara spontan dan ekspresif.

4. Konten Gaming

article image

Image source: Youtube.com/PewDiePie

Seiring dengan meroketnya pamor industri gaming dunia, YouTube juga turut terkena imbasnya. Sejak sekitar satu dekade terakhir, konten gaming kian merajalela di YouTube. Bahkan, deretan youtuber dengan basis subscriber terbesar di dunia sebagiannya merupakan youtuber gaming, sebut saja PewDiePie, JuegaGerman, Fernanfloo, El Rubius, RezendeEvil, dan Markiplier.

Tapi, perlu diingat bahwa konten gaming tidak cuma mengacu pada aspek skill dan trik-trik bermain game saja. Penonton ingin melihat aksi-aksi yang lucu, menghibur, dan juga menginspirasi. Itulah yang selama ini menjadi kunci sukses di kalangan youtuber gaming.

Selain itu, merintis kanal gaming juga butuh lebih banyak waktu, usaha, dan tentunya modal. Kita perlu menguasai skill teknikal, memiliki gaming setup berspesifikasi tinggi, dan tahu bagaimana caranya menjadi seorang entertainer. Tidak semudah merekam gameplay lalu diunggah begitu saja. Kendati begitu, pendapatan dari konten gaming bisa menggantikan modal hingga berkali-kali lipat!

5. Sharing Tips dan Pengetahuan

article image

Image source: Youtube.com/Keluarga ITIKK

Konten sharing tips dan pengetahuan sekilas memang mirip seperti konten tutorial. Bedanya, konten ini mengulas suatu perkara secara advanced. Dengan kata lain, kamu akan bicara sebagai seorang expert.

Konten seperti ini hadir untuk menangkis video-video tutorial berkualitas rendah yang sering bikin netizen misuh-misuh di kolom komentar. Alhasil, konten ini seringkali mengundang jutaan views dalam waktu singkat.

Menariknya lagi, konten sharing tips dan pengetahuan juga lebih relevan jika ingin merekomendasikan suatu produk atau jasa, yang artinya besar kesempatan untuk mendapat tawaran sponsor dari para pemilik brand.

6. Konten Komedi

article image

Image source: Youtube.com/Majelis Lucu

Menurut riset, video komedi adalah jenis konten yang paling mudah viral. Lagi pula, siapa yang enggak senang kalau dibuat tertawa? Alasan orang-orang menonton video di YouTube salah satunya untuk mencari hiburan, dan konten komedi adalah pilihan yang tepat untuk itu.

Selain video klip, berita, atau tayangan live dari musisi-musisi ternama, trending feed YouTube juga seringkali diduduki oleh konten-konten komedi. Maka dari itu, jika tujuan utamanya untuk berburu viewers, sebaiknya kamu pilih genre komedi untuk membuat konten YouTube yang menarik.

7. Wawancara dengan Ahli

article image

Image source: Youtube.com/CXO Media

Video interview bersama expert atau ahli termasuk konten YouTube yang menarik dan sedang banyak diminati saat ini. Sesekali cobalah untuk membuat sesi wawancara dengan seorang ahli. Namun, pastikan mengundang ahli yang relevan dengan channel-mu.

Mengapa demikian? Pertama, seorang ahli bisa membantu meyakinkan audiens bahwa kita berpengalaman di bidang yang ditekuni. Kedua, sesi interview dengan expert bisa menaikkan rating dan reputasi kanal kita.

8. Konten Kuliner

article image

Image source: Youtube.com/tanboy kun

Sebagai tolak ukur bahwa konten makan-makan merupakan konten YouTube yang menarik dan paling dicari, kamu bisa lihat trending feed YouTube bahwa setiap minggunya pasti ada konten kuliner yang muncul.

Konten kuliner adalah konten yang sederhana namun begitu diminati oleh sebagian besar pengguna YouTube. Jika ingin merintis kanal kuliner, selain passion dan toleransi terhadap berbagai jenis makanan, kamu akan butuh kemampuan untuk menghibur, mengulas, dan menilai secara akurat.

9. Konten Kolaborasi

article image

Image source: Youtube.com/WAW Entertainment

Dalam dunia bisnis, kerjasama sudah menjadi hal lumrah. Begitu pula dalam membuat konten YouTube, kamu bisa melakukan kolaborasi dengan youtuber lain. Walaupun konten kolaborasi sudah bukan jadi hal baru, nyatanya sampai sekarang pengguna YouTube masih menunjukkan minat yang tinggi terhadap konten seperti ini.

Sesekali ajaklah youtuber lain untuk membuat konten YouTube yang menarik. Namun, sebisa mungkin pilih youtuber yang lebih senior dan sudah cukup terkenal. Mengapa demikian? Hal ini bisa menjadi keuntungan tersendiri untuk menaikkan reputasi kanal yang kamu bangun.

10. Video Podcast

article image

Image source: Youtube.com/Deddy Corbuzier

Tren dunia terkait podcast diprediksi akan semakin meningkat pada tahun ini dan tahun 2022 mendatang. Bagaimana tidak? Podcast telah menjadi asupan konten favorit bagi banyak orang untuk mendapat hiburan, edukasi, wawasan, dan inspirasi secara bersamaan.

Bisa kamu lihat sendiri bagaimana youtuber-youtuber dan selebriti Indonesia ramai-ramai membuat konten podcast akhir-akhir ini. Selain itu, video podcast di YouTube juga telah menjadi media favorit bagi perusahaan untuk mempromosikan brand mereka.

Nah, kalau kamu tertarik membuat konten podcast di YouTube, kamu harus menguasai beberapa skill terlebih dahulu. Mulai dari teknik interview, komunikasi, merancang narasi, dan yang paling penting adalah kemampuan menciptakan obrolan yang menarik untuk didengar.

Sekarang, tinggal kamu tentukan jenis konten YouTube yang menarik dan sesuai dengan target audiens.


Jangan lupa, simak juga informasi dan tips gaya hidup lainnya di Gotomalls.com, layanan direktori shopping yang menyediakan informasi terlengkap seputar merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event di seluruh pusat perbelanjaan di Indonesia. Selain itu, kamu juga bisa membeli voucher game, bayar token listrik, top up pulsa, hingga belanja produk-produk pilihan terbaik!

Malls

Products

Articles

Featured image source: Blippi via Medium.com