Lagu Pop Terpopuler

Bicara soal lagu pop terpopuler sebenarnya bukan perkara sederhana. Sebagai genre paling disukai oleh segala kalangan dan segmen usia, ada banyak sekali referensi lagu pop yang sama-sama dijagokan oleh generasinya masing-masing.

Namun, lagu pop bukan sekadar soal ketenaran, kualitas lagu pop juga bisa diukur berdasarkan relevansinya dengan generasi-generasi setelahnya. Seperti halnya karya-karya legendaris berikut ini:

1. Tenda Biru - Desy Ratnasari

Link: https://www.youtube.com/watch?v=a2brbrZblrg

Selain membintangi film Tenda Biru, artis senior Desy Ratnasari juga menyanyikan lagu dengan judul sama pada tahun 1990an. Lagu ini membuat popularitas Desy kian meroket pada masa itu. Diantara lagu-lagunya yang pernah ia bawakan, lagu ini termasuk salah satu yang paling ikonik.

2. Bintang Kehidupan - Nike Ardilla

Link: https://www.youtube.com/watch?v=wDXu8hmGP9I

Di antara lagu-lagu Nike Ardila yang masih didengungkan sampai hari ini, Bintang Kehidupan termasuk salah satu lagu yang paling membekas. Lagu ini meraih kesuksesan besar di pasar musik Asia Tenggara. Bahkan, album dari lagu ini juga mendapat penghargaan dari BASF Awards 1990 sebagai The Best Selling Rock Album.

3. Surat Cinta - Vina Panduwinata

Link: https://www.youtube.com/watch?v=-n1OwFVkDF8

Lagu pop terpopuler berikutnya adalah Surat Cinta yang dinyanyikan salah satu diva Indonesia Vina Panduwinata. Lagu ini cukup meledak di pasaran pada era 1980-an. Surat Cinta sendiri menceritakan rasa rindu sepasang kekasih yang tertulis dalam surat.

4. Andaikan Kau Datang - Koes Plus

Link: https://www.youtube.com/watch?v=-K9ChVsYsmw

Lagu bertajuk Andaikan Kau Datang Kembali dipopulerkan pertama kali oleh grup band legendaris Koes Plus. Lagu karya Tonny Koeswoyo ini termasuk dalam album Volume 2 yang dirilis pada tahun 1970. Lagu ini juga merupakan salah satu single paling populer dari Koes Plus, dan beberapa kali diaransemen ulang oleh musisi-musisi masa kini.

5. Kemesraan - Iwan Fals ft Rafika Duri

Link: https://www.youtube.com/watch?v=QFrUc90gzNw

Kemesraan adalah salah satu lagu pop terpopuler sepanjang masa. Lagu ini awalnya dibawakan oleh Franky Sahilatua dan Jane Sahilatua. Sayangnya, lagu ini kurang populer di pasaran. Setelah dinyanyikan Iwan Fals bersama Rafika Duri, lagu ini perlahan mulai dikenal dan mengalami kesuksesan besar. Sampai pada tahun 2015, Kemesraan telah diaransemen ulang beberapa kali oleh grup-grup terkenal seperti Noah, Nidji, d'Masiv, dan Geisha.

6. Jangan Ada Dusta di Antara Kita - Broery Marantika & Dewi Yull

Link: https://www.youtube.com/watch?v=0voZMuSrMr0

Lagu pop terpopuler sepanjang masa berikutnya adalah Jangan Ada Dusta di Antara Kita yang dinyanyikan Broery Marantika bersama Dewi Yull pada tahun 1992. Lagu ini turut melambungkan popularitas keduanya dan tetap dikenang sampai hari ini, bersanding dengan lagu-lagu monumental lainnya seperti Mawar Berduri dan Angin Malam.

7. Tak Ingin Sendiri - Dian Piesesha

Link: https://www.youtube.com/watch?v=JFaL3lx6DXE

Nama Dian Piesesha mungkin cukup asing di telinga generasi masa kini. Namun, karyanya yang satu ini termasuk salah satu lagu ikonik dari era 80’an. Sama halnya dengan musisi-musisi lawas lainnya, lagu ini turut melambungkan pamor Dian setelah beredar di kalangan masyarakat.

8. Kucari Jalan Terbaik - Pance Pondaag

Link: https://www.youtube.com/watch?v=Q8v9DDv8PVM

Pance Pondaag adalah salah satu penyanyi legendaris Indonesia di era 80’an. Pada masa itu, lagunya yang bertajuk Kucari Jalan Terbaik cukup populer dan sering diputar di berbagai tempat. Selain menyanyi, Pance juga sering menciptakan lagu dan menyalurkan penyanyi-penyanyi berbakat. Beberapa nama populer seperti Dian Piesesha, Hetty Koes Endang, dan Meriam Bellina merupakan asuhan Pance di industri hiburan.

9. Panggung Sandiwara - God Bless

Link: https://www.youtube.com/watch?v=3P9LzwaVtLo

Grup musik God Bless merupakan salah satu band rock legendaris Indonesia selain Koes Plus. Di antara segudang karya yang mereka ciptakan, lagu bertajuk Panggung Sandiwara termasuk yang paling ikonik dari God Bless. Lirik lagu ini ditulis oleh Ian Antono dan Taufik Ismail. Selain God Bless, penyanyi Nicky Astria juga pernah membawakan lagu ini.

10. Slank - Ku Tak Bisa

Link: https://www.youtube.com/watch?v=eCz0JdPqSaA

Lagu pop terpopuler sepanjang masa berikutnya adalah Ku Tak Bisa, salah satu karya fenomenal dari grup musik Slank. Lagu yang termasuk dalam album bertajuk PLUR ini sangat populer pada era 2000’an. Kini, Slank menjadi salah satu grup musik rock papan atas di Indonesia dan berhasil mengumpulkan banyak prestasi di kancah global.

Simak juga informasi dan tips menarik lainnya di Gotomalls.com, platform direktori shopping terlengkap untuk mendapatkan berbagai penawaran menguntungkan di seluruh pusat perbelanjaan di Indonesia!

Mall

Artikel

Featured image source: twitter.com/pinotski