Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit Wajah

Memiliki kulit wajah yang sehat dan awet muda tentu akan membuat kita lebih percaya diri dengan penampilan. Apalagi jika kita melakukan perawatan yang tepat, hal ini bisa menjadi aset jangka panjang yang berharga.

Diantara sekian banyak jenis perawatan yang tersedia saat ini, perawatan alami tetap menjadi pilihan terbaik. Kamu bisa memanfaatkan berbagai bahan alami yang memiliki kandungan baik untuk kecantikan kulit, salah satunya adalah lidah buaya.

Lantas, apa saja manfaat lidah buaya untuk kulit wajah? Berikut Gotomalls bagikan infonya:

1. Memperlambat Penuaan

article image

Image source: Pinterest.com

Salah satu manfaat lidah buaya untuk kulit wajah yang paling berharga adalah kemampuannya dalam memperlambat tanda-tanda penuaan. Lidah buaya ini memiliki kandungan senyawa yang dapat merangsang aktivitas fibroblast sehingga produksi kolagen dan serat elastin akan meningkat.

Seperti yang sudah kita ketahui, kolagen dan elastin dapat memperlambat munculnya keriput sekaligus meningkatkan elastisitas kulit. Di samping itu, kandungan seng dalam lidah buaya akan berfungsi sebagai astringent untuk mengencangkan pori-pori.

2. Pelembap Alami

article image

Image source: Healthline.com

Lidah buaya termasuk salah satu tumbuhan dengan kandungan air yang sangat tinggi. Oleh sebabnya, lidah buaya sering dijadikan bahan pelembap alami untuk kulit. Kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan di dalamnya telah terbukti ampuh dalam mengatasi masalah-masalah kesehatan kulit.

Berbagai keluhan mulai dari kulit kering, kulit pecah-pecah, bersisik, bahkan kulit yang terluka bisa disembuhkan dengan efektif menggunakan lidah buaya. Selain itu, sensasi dingin yang dihasilkan dari lidah buaya akan membuat kulit jadi lebih rileks.

3. Mencegah Timbulnya Kerutan

article image

Image source: english.newstracklive.com

Selain memperlambat, manfaat lidah buaya untuk kulit wajah juga bisa sekaligus mencegah penuaan, khususnya kerutan-kerutan pada kulit wajah. Hal ini telah diungkapkan melalui sebuah jurnal studi yang diterbitkan melalui The Annals of Dermatology pada tahun 2009.

Disebutkan bahwa penggunaan lidah buaya setidaknya 90 hari bisa mencegah timbulnya kerutan kulit. Ini semua tak lepas dari kandungan lidah buaya yang memang terbukti ampuh meningkatkan elastisitas kulit. Sehingga, resiko timbulnya kerutan bisa diminimalisir.

4. Mengatasi Iritasi Sinar Matahari

article image

Image source: leisurepro.com

Paparan sinar matahari yang berlebih sangat rentan menimbulkan iritasi pada kulit. Biasanya, kulit yang mengalami iritasi sinar matahari akan terasa panas, timbul ruam merah, dan warna kulit menjadi gelap.

Untuk menangani masalah seperti itu, kamu bisa gunakan lidah buaya. Para ahli dermatologi mengemukakan bahwa penggunaan lidah buaya bisa sangat efektif dalam mengatasi sunburn atau iritasi kulit yang disebabkan paparan sinar matahari.

5. Bahan Eksfoliasi yang Aman untuk Kulit Sensitif

article image

Image source: meta.vn

Kulit wajah yang sensitif biasanya lebih mudah mengalami iritasi jika tidak cocok dengan produk perawatan tertentu. Solusinya, kamu bisa memanfaatkan lidah buaya untuk perawatan kulit. Lidah buaya adalah bahan alami yang aman untuk kulit sensitif dan cocok dijadikan bahan campuran scrub.

Asam salisilat yang terkandung di dalam lidah buaya berfungsi sebagai exfoliator yang bisa mengelupas sel kulit mati. Selain itu, lidah buaya juga memiliki kandungan lignin, zat yang berguna untuk meningkatkan efek penetrasi agar nutrisi dari bahan perawatan alami bisa masuk ke dalam kulit.


Nah, itulah beberapa manfaat lidah buaya untuk kulit wajah yang sehat dan awet muda. Simak juga informasi dan tips menarik lainnya di Gotomalls.com, platform direktori shopping terlengkap untuk mendapatkan berbagai penawaran menguntungkan di seluruh pusat perbelanjaan di Indonesia!

Malls

Brands

Products

Featured image source: Nurserylive.com