Meme Paling Viral Sepanjang 2019 yang Bikin Ngakak

Tahun 2019 diwarnai oleh berbagai kejadian yang menarik perhatian netizen. Kejadian-kejadian tersebut tentunya kemudian menginspirasi para netizen untuk membuat meme-meme kocak. Nah, Gotomalls merangkum meme-meme viral sepanjang 2019 yang sukses bikin ngakak. Yuk simak kumpulan meme lucu berikut ini.

Sistem Zonasi Sekolah

article image

Image source: brilio.net

Penetapan kebijakan sistem zonasi sekolah yang sempat bikin ramai masyarakat menginspirasi netizen untuk membuat meme ini. Supaya diterima masuk sekolah rumahnya digotong dong, agar lebih dekat dengan lokasi sekolah. Mungkin boleh dicoba supaya rumah lebih dekat dengan sekolah favorit?

Jennie Blackpink

article image

Image source: idntimes.com

Kalau meme yang satu ini asalnya dari kalangan K-Popers nih. Pose Jennie yang seolah mengajak ribut ini ramai banget dibikin meme oleh para fans-nya. Ditambah lagi ekspresi Jennie yang menyebalkan banget. Salah satu meme yang populer adalah foto Jennie yang seolah sedang menantang Yuri SNSD.

Ada juga nih yang berani menyandingkan foto Jennie dengan tampang belagu ini dengan foto Krystal f(x). Wah, secara mereka berdua adalah mantan Kai EXO. Ada-ada saja memang ulah netizen.

Aksi Demonstrasi

article image

Image source: kompas.com

Kamu pasti ingat dong tahun 2019 diwarnai aksi demonstrasi mahasiswa. Hal yang menarik perhatian saat aksi demonstrasi ini ternyata poster yang dibawa mahasiswa. Beberapa poster tertangkap kamera berisi tulisan kocak yang berbau sindiran untuk para wakil rakyat.

Ada yang menulis, "cukup cintaku yang kandas, KPK jangan". Ada pula yang tidak kalah kocak dengan tulisan, "asline mager pol, tapi piye meneh? DPRe pekok!". Bahkan ada yang menulis sindiran halus seperti "DPR udah paling bener tidur, malah disuruh kerja." Kalau begini sih, aksi demonstrasi jadi tidak terasa menegangkan lagi ya.

Kamera iPhone 11

article image

Image source: duniaku.idntimes.com

Kehadiran iPhone 11 sempat viral juga lho! Tak disangka-sangka yang bikin viral justru bentuk kamera iPhone 11 yang unik. Netizen pun dengan super kreatif membuat meme ini. Kamera iPhone 11 tiba-tiba saja berubah menjadi kompor dengan panci di atasnya.

Bahkan ada yang bikin meme lebih detail lagi, iPhone 11 pro diedit sehingga terlihat seperti memiliki banyak kamera dan dibandingkan dengan minuman boba yang juga sedang viral dan disebut sebagai iBoba.

Plesetan Quote Joker

article image

Image source: akurat.co

Film Joker menjadi salah satu yang terpopuler di tahun 2019. Demam Joker yang melanda pencinta film ternyata tidak luput dari kreativitas netizen. Quote dalam film Joker yang berbunyi "orang jahat terlahir dari orang baik yang ter sakiti" jadi dipelesetkan dengan beragam quote lucu.

Salah satu contoh, quote tersebut diubah menjadi "orang jahat lahir dari orang baik yang dikatai 'makin gendut ya' oleh teman-temannya". Ada pula yang bikin jadi "orang jahat lahir dari orang baik yang duitnya dipinjam terus enggak dibalikin" dan masih banyak kalimat-kalimat lucu lainnya yang tak kalah kreatif.

Biawak di Pagar

article image

Image source: brilio.net

Entah mengapa tiba-tiba seekor biawak terlihat memanjat pagar rumah. Meme ini sempat ramai banget lho dan kreativitas netizen benar-benar bikin ngakak. Salah satunya ini nih, si biawak tiba-tiba berubah jadi abang ojol yang mengantar makanan.

Tidak hanya jadi abang ojol, si biawak juga bisa berubah menjadi mbak-mbak penjual jamu, polisi, hingga tukang sayur. Ada pula netizen yang memindahkan foto biawak ini seolah-olah sedang berbelanja di warung. Kocak banget kan?

Baca juga artikel seru lainnya di bawah ini:

Articles

Jutaan Orang Bahkan Tidak Menyadari

article image

Image source: idntimes.com

Kalimat ini terdapat dalam iklan yang sering muncul di Youtube. Mungkin netizen sudah terlalu sering mendengar kalimat ini sehingga kata-kata "jutaan orang bahkan tidak menyadari" jadi bahan pelesetan. Malahan menjadi bahan iklan produk lain. Ada-ada saja ya.

Taylor Armstrong dan Smudge

article image

Image source: hybridtechcar.com

Nah, kalau meme yang satu ini viral banget di seluruh dunia dan termasuk yang paling sering muncul di media sosial. Sosok wanita bernama Taylor Armstrong dan kucing bernama Smudge ini sering menjadi bahan meme netizen. Foto ini sangat memeable di mana Taylor seolah-olah sedang marah pada Smudge.

Dobleh yang Sulit Dimengerti

article image

Image source: hitekno.com

Kalau kamu suka nonton acara TV 86 pasti tidak asing dengan Dobleh. Meme Dobleh ini berawal dari percakapan antara petugas kepolisian dengan seorang pemuda yang diketahui bernama Dobleh. Namun, pemuda tersebut membuat bingung polisi dengan jawaban yang cenderung ngawur.

Dobleh memberi keterangan bahwa sebelum polisi mendekatinya ia bersama dengan tiga orang, yakni Jamal, Taufik dan satu lagi dikatakan kabur. Nah, yang bikin polisi bingung dan bertanya-tanya, siapa teman Dobleh yang kabur
tersebut?

Alhasil meme-meme kocak pun bermunculan gara-gara jawaban kocak Dobleh. Bahkan pemuda itu sempat diundang ke sebuah acara di stasiun televisi swasta.

Meme Film We're The Millers

article image

Image source: idntimes.com

We're The Millers sebenarnya adalah film jadul, tetapi entah kenapa sempat viral karena dijadikan bahan meme. Kreativitas netizen dalam membuat meme-meme dari film ini sukses bikin ketawa.

Meme ini terlihat lucu karena ekspresi masing-masing pemerannya benar-benar pas. Apalagi ekspresi Will Poulter yang tampak keheranan itu, sangat memeable.

Infrastruktur Langit

article image

Image source: brilio.net

Istilah infrastruktur langit ini berasal dari pernyataan Ma'ruf Amin saat debat Cawapres pada 17 Maret 2019 lalu. Ma'ruf Amin berkata bahwa pemerintah sudah bisa membangun infrastruktur, baik infrastruktur darat, laut, udara dan infrastruktur langit.

Nah istilah infrastruktur langit inilah yang menarik perhatian netizen sehingga muncullah meme-meme nyeleneh. Salah satunya adalah meme tol langit yang digambarkan sebagai infrastruktur langit.

Saksi Sidang MK

article image

Image source: liputan6.com

Meme yang terinspirasi dari sidang MK ini juga sempat viral lho. Berawal dari seorang wanita asal Jawa Tengah yang bersaksi di sidang sengketa Pilpres 2019 yang menjadi sorotan.

Ketika ditanya majelis hakim, ia melontarkan jawaban. "Mohon maaf, saya tidak bisa menjawab karena saya tidak tahu". Hasilnya jawaban tersebut sering dijadikan meme oleh netizen.


Itulah deretan meme viral sepanjang 2019 yang bikin ngakak. Kreativitas netizen dalam membuat meme-meme kocak memang tidak ada habisnya. Ikuti terus perkembangan informasi menarik lainnya hanya di Gotomalls.com! Platform direktori shopping pertama dan terbesar di Indonesia yang menyediakan informasi terlengkap semua yang ada di mall mulai dari merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event.

Malls

featured image source: okirobo.co