Pertanyaan Seputar Marvel Cinematic Universe yang Masih Misterius

Ketika menonton sebuah film, sebagian besar orang mungkin tidak begitu ambil pusing soal detail-detail yang terkandung dalam plot atau alur ceritanya. Namun kalau kita amati secara seksama, detail-detail tersebut sering kali malah membuat banyak orang jadi penasaran, bahkan film-film Marvel pun tak luput dari hal ini.

Buat kamu fans Marvel Cinematic Universe (MCU), mungkin kamu sudah menyadari tentang detail-detail yang masih misterius tersebut, misalnya ketika Hulk muncul di planet Sakaar. Coba kita pikir sejenak, di bagian akhir “Age of Ultron”, Hulk diketahui pergi meninggalkan Sokovia menggunakan Quinjet, lalu di “Thor: Ragnarok” dia tiba-tiba muncul di planet Sakaar. Pertanyaannya, bagaimana mungkin Hulk bisa mencapai planet lain menggunakan jet yang tidak didesain untuk beroperasi di luar angkasa? Terlebih, tidak ada kepastian apakah Hulk memang berencana pergi ke planet tersebut atau hanya kebetulan semata, yang jelas, pertanyaan ini masih menggantung hingga sekarang.
Keberadaan Hulk di planet Sakaar bukanlah satu-satunya misteri yang belum terjawab, tapi masih ada lagi beberapa pertanyaan-pertanyaan serupa. Berikut ini adalah pertanyaan seputar Marvel Cinematic Universe yang masih misterius:

Awal Mula Tony Stark Mengetahui Spider-Man adalah Peter

article image

image source: weheartit.com

Seperti yang sudah kita ketahui, selama menjalankan aksinya sebagai sosok Spider-Man, Peter selalu berada di bawah pantauan Tony Stark. Dalam “Captain America: Civil War” bagian pertama, Peter berhasil mendapatkan kesempatan pertamanya untuk bergabung dengan tim Iron-Man. Di situ Peter sempat berkata kepada Tony bahwa dia baru memiliki kekuatannya selama 6 bulan.
Sebenarnya tidak begitu mengejutkan jika Tony bisa mendapatkan apa pun yang dia mau, termasuk untuk mendapatkan identitas dari seorang Spider-Man yang notabenenya adalah superhero baru. Mengingat dia adalah orang kaya sekaligus ilmuan.

Walaupun begitu, hingga kini masih belum ada kejelasan dari mana Tony bisa mengetahui bahwa Spider-Man adalah Peter, apalagi pada pertemuan pertama mereka dalam “Civil War” Peter sendiri mengaku kepada Tony bahwa dia belum lama mendapatkan kekuatannya, tidak ada satu pun bagian dalam MCU yang menjelaskan awal mula Tony mengetahui hal ini.

Hubungan Black Widow dengan Bucky Barnes

article image

image source: movieweb.com

Untuk yang satu ini sepertinya sudah banyak yang menyadari, baik dalam “Captain America: The Winter Soldier” ataupun “Captain America: Civil War” sempat muncul beberapa dialog yang mengindikasikan bahwa Natasha Romanoff dan Bucky Barnes memang sempat memiliki hubungan pada masa lalu. Bagi yang mengikuti perjalanan Marvel dalam serial komiknya, kamu mungkin akan berpendapat bahwa dialog-dialog tersebut menyiratkan hubungan kerja sama mereka sebelum kejatuhan Uni Soviet sekaligus hubungan romansa mereka pada masa lalu.

You could at least recognize me!” ucap Natasha sesaat setelah dibanting Bucky ke meja dalam “The Winter Soldier”. Melalui ucapan tersebut, Black Widow seolah mengungkapkan fakta kepada kita semua bahwa mereka memang sudah pernah saling kenal pada suatu masa, kemungkinan besar sebelum Bucky dicuci otak. Natasha mengatakan itu ketika tidak ada siapa pun yang mendengar, tapi disisi lain Natasha sempat berkata kepada Steve Rogers bahwa dia hanya mengetahui Bucky sebatas seorang musuh saja, inilah yang akhirnya menjadi misteri. Bagaimana dengan yang dikisahkan dalam serial komiknya? Tidak ada satu pun skenario yang menjelaskan secara pasti.

Thanos dan Mind Stone

article image

image source: screenrant.com

Sebelum dipindahkan ke kepala Vision, kita tahu bahwa Mind Stone sempat ditanamkan di tongkat milik Loki yang dia per oleh dari Thanos. Loki menggunakan tongkat itu melancarkan invasinya ke kota New York. Dengan kekuatan tongkat itu juga Loki dapat mengendalikan pikiran Hawk Eye. Kalau Thanos memang betul-betul mengincar Mind Stone dan batu-batu lainnya, bagaimana mungkin dia membiarkan salah satu batu yang dia miliki berada jauh dari jangkauannya?

Dengan kekuatan Mind Stone saja sepertinya Thanos sudah cukup kuat untuk merebut Tesseract dari Asgard, lalu mengapa dia harus susah payah membuat tongkat sakti dan menanamkan Mind Stone di dalamnya kemudian diberikan kepada seorang Loki? Seorang makhluk yang terkenal penuh tipu daya di alam semesta? Bukankah itu tindakan yang ceroboh? Pihak Marvel sendiri sempat mengklarifikasi hal ini, mereka mengklaim bahwa Thanos sengaja melakukan hal itu untuk mengendalikan pikiran Loki, yang benar saja? Pikiran seorang Loki bisa dikendalikan?

Inilah rekomendasi kaos dengan karakter Thanos

Kaos Thanos

article image

Beli Sekarang

Penduduk Bayangan Wakanda

article image

image source: parkeology.com

Dibalik semua “citra palsu” tentang Wakanda yang digambarkan miskin dan sengsara, ternyata negeri itu menyimpan kekayaan serta sumber daya yang sangat berharga. Dengan memanfaatkan Vibranium sebagai hasil bumi utamanya, mereka mampu mengembangkan berbagai teknologi super mutakhir yang dapat diterapkan dalam segala aspek kehidupan. Negara ini sempat misterius sebelum akhirnya raja T’Chaka memperkenalkannya pada dunia luar melalui forum PBB, tapi sayangnya tak lama setelah itu dia terbunuh dalam penyerangan yang dilakukan sekelompok penjahat.

Dalam sebuah adegan dalam film “Black Panther”, Agen Everett sempat menginterogasi Klaw, seorang penjahat yang menjual Vibranium hasil rampasan dari museum. Klaw kemudian bertanya kepada Everett tentang apa saja yang dia ketahui tentang Wakanda, Everett pun menjawab “penggembala, textil, baju tradisional yang keren”, akan tetapi Klaw segera membantah hal itu, dia lalu menceritakan tentang kekayaan yang dimiliki Wakanda. Jawaban Everett mewakili pendapat banyak orang tentang Wakanda yang merupakan negara dengan penduduk miskin, dan secara kasat mata memang benar demikian. Tapi pertanyaannya, siapa “penduduk bayangan” Wakanda yang menyamar menjadi masyarakat miskin tersebut? Terutama sebelum Wakanda membuka diri kepada dunia luar. Teka-teki ini masih menjadi misteri hingga sekarang.

Perisai Vibranium Captain America

article image

image source: screenrant.com

Asal-usul perisai milik Steve Rogers yang terbuat dari vibranium itu ternyata masih meninggalkan misteri. Kita tahu bahwa perisai tersebut merupakan salah satu prototype yang diciptakan Howard Stark, sebelum akhirnya berpindah tangan kepada Captain Amerika. Dia menemukan perisai tersebut tergeletak di kolong meja, dan skenario ini ternyata menjadi pertanyaan bagi banyak orang.

Pertama, bagaimana mungkin seorang Howard Stark malah membuat prototype teknologinya menggunakan bahan logam paling langka di muka bumi, lalu membiarkannya tergeletak begitu saja di lantai tanpa disimpan di tempat aman? Selanjutnya, dari mana dia bisa menemukan vibranium tersebut? Bukankah pada masa itu negeri penghasil vibranium masih tertutup dari dunia luar?


Pertanyaan-pertanyaan tersebut masih menjadi misteri hingga sekarang, apakah di masa mendatang Marvel akan mengungkapkan jawabannya? Siapa yang tahu, kita tunggu saja kelanjutannya!

jangan lupa selalu cek website Gotomalls.com. Di sini kamu bisa menemukan ratusan info promo dari berbagai brand dan mall serta kupon-kupon diskon dan juga artikel-artikel yang menarik untuk dibaca.

Malls

Products

Articles