Tempat Ngabuburit Asyik Sambil Menunggu Beduk Tiba

Ketika Ramadhan tiba, bukan hanya ibadah puasa saja yang ditunggu oleh umat muslim. Namun ada banyak hal yang menyenangkan yang tidak bisa dirasakan di bulan lainnya. Misalnya saja berbagai menu makanan untuk berbuka dan sahur, suasana beribadah dan juga tersedianya berbagai aktivitas yang berkaitan dengan Ramadhan. Salah satu kebiasaan masyarakat Indonesia yang tidak bisa dilepaskan yaitu ngabuburit. Kebiasaan puasa Ramadhan ini memang menjadi ciri khas tersendiri di mana Anda menghabiskan waktu sore hari sambil menunggu waktu berbuka tiba.

Umumnya ngabuburit ini bisa dihabiskan dengan mengobrol bersama teman-teman atau sanak keluarga, ada juga yang menikmati kegiatan ngabuburit dengan menikmati pemandangan atau tempat-tempat wisata. Dalam artikel ini, diinformasikan beberapa tempat Ngabuburit yang bisa Anda datangi sambal menanti beduk tiba.

Pasar Kue

article image

Source image : tempo.co

Tempat terakhir yang bisa menjadi rekomendasi untuk ngabuburit adalah pasar kue. Di Indonesia sendiri, setiap daerah pasti memiliki pasar kue di mana tempat ini merupakan sentra makanan dan kue dengan beragam jenis. Di pasar ini, Anda akan merasa bak di surga dan bisa memilih berbagai macam kue sesuai selera. Selain itu harganya juga sudah pasti murah dan menawarkan banyak sekali pilihan. Mulai dari camilan basah, kue, takjil dan makanan yang hanya ditemui saat puasa Ramadhan saja. Di Jakarta saja, ada beberapa pasar kue yang buka hanya pada bulan Ramadhan saja, seperti pasar kue Benhil (Bendungan Hilir), Pasar kue Jatinegara, dan masih banyak lagi.

Anda bisa membawa bekal kurma juga untuk berbuka puasa.

Kurma Ajwa

article image

Beli Sekarang

Monumen Nasional (Monas)

article image

Source image : pinterest

Jika Anda di Jakarta, maka Anda harus datang ke salah satu rekomendasi tempat ngabuburit asyik yaitu Monumen Nasional atau Monas. Di sini Anda bukan hanya melihat pemandangan kota Jakarta, namun Anda bisa berburu takjil atau makanan untuk berbuka puasa dan menghabiskan waktu di taman kota. Salah satu tempat wisata favorit ini, sering kali menjadi tempat ngabuburit masyarakat di Jakarta, khususnya anak muda. Di sisi lain Anda juga bisa menghabiskan waktu dengan berbelanja, jalan-jalan bersama keluarga sambil bersepeda atau jogging kecil, sembari menunggu waktu berbuka. Area yang terbuka dan juga luas menjadi kenikmatan tersendiri ketika Anda datang ke Monas.

Gelora Bung Karno (GBK)

article image

Source image : pinterest

Meskipun puasa Ramadhan, bukan berarti Anda tidak berolahraga, kan? Salah satu rekomendasi tempat ngabuburit asyik selanjutnya yang bisa Anda kunjungi adalah Gelora Bung Karno atau GBK. Salah satu stadion terbesar yang ada di Indonesia ini. Tempat ini memang sering kali dikunjungi oleh masyarakat di Jakarta dan juga area di sekitarnya. Namun bukan berarti ketika bulan Ramadhan tiba, Gelora Bung Karno menjadi sepi. Justru banyak masyarakat yang memutuskan untuk lari-lari kecil dan berolahraga bersama untuk menunggu waktu azan Magrib tiba. Pastikan kondisi Anda tetap fit agar tidak drop setelah berolahraga. Selain itu, jika Anda harus berbuka di GBK tidak perlu khawatir karena di sekitar area stadion banyak penjaja yang menjual berbagai makanan yang bisa Anda pilih sesuai selera.

Alun-Alun Kota

article image

Source image : pinterest

Bosan pergi ke tempat yang begitu-begitu saja? Anda ingin pergi ke tempat yang ramai dan banyak orang melakukan kegiatan ngabuburit? Anda bisa pergi ke alun-alun kota, di mana setiap kota pastinya memiliki alun-alun terutama kota besar. Seperti halnya di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan juga Medan. Jika Anda ingin menghabiskan waktu dengan berbincang bersama dengan teman atau keluarga, serta menikmati suasana kota maka tempat yang tepat untuk menghabiskan waktu adalah di alun-alun.

Selain itu, jika ngabuburit di alun-alun, umumnya akan ada banyak tukang jualan takjil atau makanan khusus untuk berbuka puasa dan juga banyak masyarakat yang menghabiskan waktu di sana. Khusus untuk beberapa daerah bahkan mereka menyediakan masjid besar dekat dengan alun-alun kota. Jadi Anda bisa langsung beribadah Shalat magrib dan Shalat isya serta tarawih di masjid kota tersebut.

Taman Kota

article image

Source image : pinterest

Taman kota menjadi pilihan terakhir yang bisa Anda gunakan atau manfaatkan untuk ngabuburit dengan suasana berbeda. Umumnya setiap kota pasti menyediakan sebuah taman yang penuh pepohonan yang rindang dan juga tempat duduk untuk bersantai. Di taman kota, Anda bisa menghabiskan waktu cukup lama untuk menikmati udara sore hari yang sepoi-sepoi, disertai dengan pemandangan yang indah. Selain suasananya yang sangat asri dan juga nyaman, umumnya di taman sendiri banyak masyarakat yang menghabiskan waktu dengan mengobrol santai dan menikmati waktu setelah berkegiatan sehari-hari. Misalnya seperti di Jakarta ada cukup banyak taman yang bisa Anda kunjungi sebagai contoh Taman Suropati, Taman Ismail Marzuki dan lain sebagainya.


Sekarang sudah tidak bingung lagi kan memilih tempat yang asyik untuk menghabiskan waktu dan ngabuburit menjelang berbuka puasa. Tempat-tempat yang sudah disebutkan di atas menyediakan tempat makan dan masjid terdekat, sehingga memudahkan Anda jika ingin berbuka puasa di luar rumah dan ingin langsung beribadah salat magrib.

Jangan lupa cek Gotomalls.com banyak event Ramadhan yang siap menemani waktu beduk tiba. Cek di sini.

GoToMalls adalah aplikasi berbasis website yang menyediakan seluruh informasi mengenai mal di Indonesia mulai dari promosi,kupon, dan event-event terdekat di kotamu.

Malls

Products