Sederet Beauty Vlogger Indonesia Paling Populer

Beauty Influencer adalah orang-orang inspiratif yang mampu menginspirasi lewat postingannya. Jika dulu ada istilah beauty blogger yang memberi inspirasi kecantikan lewat tulisan, kini ada istilah beauty vlogger yang lebih eksis lewat unggahan video. Kamu yang sedang belajar dandan atau sekedar pengin tahu produk kecantikan terbaru, harus follow beauty vlogger nih. Siapa saja mereka? Cek 6 daftar beauty vlogger Indonesia paling popler berikut:

Suhay Salim

Bagi para remaja dan wanita muda, Suhay Salim sudah menjadi idola. Gayanya yang blak-blakan dan jujur membuat setiap postingan video mengenai review produk kecantikan apapun selalu ditunggu. Dua video review produk paling menarik yang pernah diunggahnya membahas perbedaan produk aloe vera dari The Saem dan Nature Republic. Tak hanya itu, ia bahkan pernah memberikan review 24 masker wajah Freeman dalam satu video! Selain review produk, Suhay juga suka memberi tips lengkap berdandan menurut pengalaman pribadinya. Beauty vlogger Indonesia ini juga tidak anti produk lokal. Ia bahkan berkerja sama dengan Mizzu untuk menghadirkan beauty class di Resto Omah Sae, Surabaya pada 8 April 2018 mendatang.

Kamu suka make up? kamu harus cek promo seputaran make up dan kecantikan di Gotomalls.

Tasya Farasya

Salah satu beauty vlogger yang sedang naik daun adalah Tasya Farasya. Ia adalah sosok baru yang kini menjadi panutan dalam berdandan. Kecintaannya terhadap make up yang mendasari wanita keturunan Arab ini untuk memulai akun YouTube miliknya. Ia pun suka berinovasi dan berkreasi saat berdandan. Baru-baru ini, ia memberikan tips mencampur berbagai foundation untuk menghasilkan tone baru. Trik yang satu ini menjadi trik make up tidak biasa yang membuat penggemarnya semakin mengidolakan sosoknya.

Rachel Goddrad

Rachel Goddard adalah beauty vlogger Indonesia yang punya ciri khas memberi tips berdandan ala artis Hollywood. Video make up tutorialnya ditujukan untuk wanita-wanita Indonesia dengan kulit sawo matang eksotis seperti dirinya. Wanita yang meluncurkan akun YouTube sejak 2014 ini sangat disegani. Tahun 2015, ia sempat pindah ke Kazakhstan untuk membangun karirnya sebagai make up artist freelancer dan makin serius menekuni beauty vlogging. Dalam akun Rachel Goddard, kamu tak hanya belajar berdandan. Kamu juga akan terhibur dengan aksi parodi dan cir khasnya dalam menjelaskan langkah-langkah berdandan. Sangat menghibur!

Kamu juga bisa cek store-store rekomendais Gotomalls untuk referensi tempat kamu cari make up baru mu.

Brands

Cindercella

Cindercella adalah salah satu beauty vlogger Indonesia yang biasa memberikan tutorial atau tips bermake up ala Korea. Para K-Popers pasti suka deh dengan video make up tutorialnya. Selain memberi tips berdandan yang natural, ia juga sering berkreasi dan menghasilkan riasan tematik. Hasilnya sangat unik dan nyentrik!

Abel Cantika

Abel Cantika adalah beauty vlogger Indonesia yang cukup kreatif. Tiap video tutorial make up miliknya selalu menampilkan tips baru. Inilah yang menjadikan postingannya selalu ditunggu. Kamu bisa mengetahui tips memilih warna bedak atau pelembap yang sedang hits. Wanita cantik ini selalu terlihat mengombinasikan warna-warna baru untuk riasannya. Ia juga selalu menyebutkan dengan jelas produk yang digunakan, baik di dalam video maupun di caption-nya. Kamu jadi lebih mudah mendapat referensi produk andalan, kan?

Baca Juga :

6 Jenis Perawatan Rambut di Salon Kecantikan

7 Rekomendasi Sheet Mask Untuk Kulit Berjerawat

Sarah Ayu

Sarah Ayu adalah salah satu beauty vlogger yang mampu mematahkan stigma wanita Indonesia yang beranggapan bahwa wanita cantik selalu punya tubuh ideal. Wanita dengan bentuk wajah chubby ini tetap percaya diri dan sukses menjadi salah satu beauty vlogger inspiratif di Indonesia. Ia sering memberikan beauty hacks atau tips untuk wanita chubby yang ingin terlihat tirus. Ia selalu memberikan saran mengenai produk yang dipakainya dan menekankan penggunaan kosmetik sesuai dengan jenis kulit wajah. Saking inspiratifnya, pada awal tahun 2018 Sarah Ayu digandeng M.A.C Cosmetics untuk meluncurkan koleksi MAC X Sarah Ayu lho!

**

Itulah 6 beauty vlogger Indonesia paling populer. Kamu bisa mendapatkan informasi produk-produk kecantikan dari keenam sosok inspiratif tersebut. Pengin cari produk kecantikan yang direkomendasikan beauty vlogger ini? Cek ketersediaan kosmetik yang kamu cari di toko kosmetik rekomendasi GoToMalls. Kunjungi GoToMalls.com untuk mendapatkan informasi merchant terpercaya dan diskon menarik yang kamu butuhkan. Berbelanja jadi makin hemat dan seru.

Brands

Malls