Rayakan Natal Di 4 Arena Ice Skating Terbaik di Indonesia

Perayaan Natal identik dengan musim dingin bersalju. Suasana Natal yang dingin bersalju itu biasanya bisa dijumpai di negara empat musim. Namun kita juga bisa menikmati suasana dingin seperti itu di Indonesia.

Kalau kamu ingin merayakan Natal dengan suasana dingin seperti di luar negeri, kamu bisa datang ke arena ice skating. Merayakan Natal bersama keluarga di arena ice skating bisa menjadi kegiatan yang seru. Apalagi saat ini cukup mudah untuk menjumpai arena ice skating di Indonesia dan rata-rata letaknya ada di mall. Jadi kamu bisa sekaligus jalan-jalan dan berbelanja.

Bagi kamu yang tertarik untuk merayakan Natal dengan bermain ice skating, berikut ini Gotomalls rekomendasikan beberapa arena ice skating terbaik di Indonesia yang bisa kamu kunjungi.

1. Oasis Centre Arena, AEON Mall Jakarta Garden City

article image

Image source: motifviral.com

Oasis Centre Arena yang berada di AEON Mall ini merupakan arena ice skating berstandar Olimpiade dengan luas mencapai 1800 meter persegi. Untuk bisa main bermain di sini, kamu hanya perlu membeli tiket. Peralatan ice skating yang diperlukan sudah disediakan oleh pihak Oasis Centre Arena. Kalau kamu belum pernah berseluncur di arena ice skating, Oasis Centre Arena juga menyediakan program Ice Skating Academy Lesson untuk belajar dasar ice skating.

Kamu bisa memilih latihan privat ataupun semi privat di Ice Skating Academy Lesson dengan durasi 30 menit. Kalau kamu ingin memperdalam keahlian dalam ice skating ada program khusus pula untuk atlet. Nah, seandainya kamu tidak ikut bermain di arena kamu bisa membeli tiket sebagai visitor.

Untuk bisa bermain di Oasis Centre Arena, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp110.000 saat weekday, Rp135.000 saat weekend atau Rp150.000 saat hari libur nasional. Harga tiket tersebut sudah termasuk biaya perlengkapan jadi kamu tidak perlu mengeluarkan biaya lagi untuk sewa perlengkapan ice skating. Kamu juga bisa mendaftarkan diri menjadi member Oasis Centre Arena atau OCAPASS untuk mendapatkan keuntungan berupa potongan harga. Untuk tiket visitor kamu hanya dikenakan biaya sebesar Rp25.000 saja.

2. Sky Rink, Mall Taman Anggrek

article image

Image source: ngetripkemana.com

Kamu yang tinggal di kawasan Jakarta Barat bisa datang ke Sky Rink Jakarta yang terletak di lantai 3 Mall Taman Anggrek. Dengan luas arena ice skating mencapai 1.248 meter persegi, kamu akan puas berseluncur. Kamu yang baru pertama kali mencoba permainan ini tidak perlu repot-repot membawa perlengkapan karena sudah tersedia tempat penyewaan sepatu dan aksesoris ice skating lainnya.

Tidak usah khawatir kamu tidak mendapatkan ukuran sepatu yang pas karena ukuran sepatu yang disediakan Sky Rink Jakarta sangat variatif. Dari anak-anak sampai orang dewasa bisa mencoba berseluncur di sini.

Kalau kamu ingin serius berlatih ice skating, Sky Rink Jakarta juga menyediakan program Skating School yang berada di bawah naungan Ice Skating Institute (ISI). Ice Skating Institute ini berpusat di Amerika Serikat dan programnya sendiri sudah ter standarisasi.

Sky Rink Jakarta digadang-gadang sebagai salah satu arena ice skating termegah di Asia. Untuk bisa bermain di sini, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 95.000 untuk seharian saat weekday dan Rp 125.000 untuk durasi 2 jam saat weekend dan hari libur nasional. Sedangkan kelebihan waktu akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 9.000.

3. BX Ring, Bintaro Jaya XChange

article image

Image source: hargatiket.net

Berikutnya adalah BX Rink di Bintaro XChange. Arena ice skating yang satu ini menawarkan suasana musim dingin yang lebih terasa karena terletak di tempat terpisah dari Bintaro XChange dan didesain tertutup. Kamu akan merasakan asap kondensasi yang mengepul beradu dengan suara gesekan sepatu yang meluncur di atas es.

Arena BX Rink memiliki luas 1.320 meter persegi dengan fasilitas pendukung seluas 1.000 meter persegi. Letaknya bersebelahan dengan food court jadi kamu tidak perlu jauh-jauh mencari makanan atau minuman.

Di BX Rink kamu bisa menyewa sepatu, sarung tangan dan kaus kaki. Kamu harus memperhatikan jadwal pelapisan es, yakni pukul 12.00, 14.30, 17.00 dan 19.30. Usahakan datang di luar jam tersebut karena 5 menit sebelum pelapisan es, kasir ditutup dan dibuka kembali setelah proses pelapisan es selesai yang memakan waktu selama 30 menit.

Jam operasional BX Rink dimulai dari pukul 10.00 hingga 22.00. Harga tiket masuk BX Rink dibanderol Rp88.000 untuk sepanjang hari saat weekday dan Rp110.000 untuk 2 jam saat weekend. Kalau kamu ingin dilatih oleh skater profesional, kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp150.000 per 30 menit.

4. Gardenice, Paris van Java Mall Bandung

article image

Image source: travelspromo.com

Gardenice yang terletak di Sky Level 08 Paris van Java merupakan arena ice skating yang tidak menggunakan es sintetik. Sama halnya dengan BX Rink, Gardenice juga melakukan perawatan lapisan es pada jam-jam tertentu, yakni pukul 13.00, 16.00 dan 19.00 selama 15 hingga 30 menit. Kamu yang tinggal di sekitar Bandung bisa datang ke Gardenice yang memiliki arena ice skating seluas 800 meter persegi.

Salah satu keuntungan main ice skating di Gardenice adalah kamu bisa bermain sepuasnya tanpa ada batas waktu. Gardenice juga menyediakan pelatih profesional bersertifikat yang akan membantu kamu untuk belajar ice skating. Bahkan kamu bisa mengikuti kelas khusus untuk dance ice skating profesional untuk memperdalam keahlian kamu.

Kalau kamu ingin merayakan Natal di Gardenice, kamu cukup membeli tiket seharga Rp80.000 saat weekday, Rp100.000 saat weekend dan Rp120.000 saat hari libur nasional. Datanglah antara pukul 10.00 hingga 22.00.


Nah itu tadi arena ice skating yang bisa kamu jajal saat libur Natal. Sekali-sekali cobalah untuk melakukan hal seru seperti bermain ice skating bersama keluarga dan orang-orang terdekat di hari yang spesial. Selamat mencoba! Jangan lupa kunjungi Gotomalls.com di mall-mall tersebut yang memiliki arena ice skating karena aplikasi berbasis website ini menyediakan informasi terlengkap semua yang ada di mall mulai dari merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event.

Malls

featured image source: travelingyuk.com