Bedak untuk Kulit Sensitif

Memiliki kulit wajah yang sensitif memang rentan terhadap iritasi. Oleh sebab itu, urusan berdandan terkadang jadi serba salah, apalagi kalau harus mengaplikasikan bedak ke wajah. Akan tetapi kini telah banyak dijumpai produk bedak untuk kulit sensitif yang diformulasikan secara khusus.

Tapi, jangan senang dulu, kita perlu memilih jenis produk yang sesuai agar tidak menyesal di kemudian hari. Selain harus ‘ramah’ untuk kulit yang mudah alergi, bedak yang kita pakai harus cocok dengan tipe kulit, khususnya jika mudah berjerawat.

Berikut ini Gotomalls akan membagikan 7 rekomendasi bedak yang cocok untuk kulit sensitif dan mudah berjerawat. Kamu bisa coba salah satu produk ini!

1. Mineral Botanica Original Loose Foundation

article image

Image source: Shopee

Kalau kamu lebih suka memakai bedak tabur, Mineral Botanica Original Loose Foundation bisa menjadi pilihan yang aman untuk kulit sensitif. Bedak ini dilengkapi dengan SPF 15 yang siap melindungi kulit wajah dari bahaya sinar UV.

Dari segi teksturnya, kosmetik yang bisa berperan ganda sebagai foundation ini terasa sangat lembut dan ringan di kulit. Bedak ini juga bisa bertahan hingga delapan jam, kandungan ekstrak adansonia-nya akan membuat kulit tetap lembab. Walaupun begitu, bedak ini tetap aman untuk kulit berminyak dan mudah berjerawat.

2. Mirabella Chic Two Way Cake UV White

article image

Image source: Shopee

Bedak ini terdiri dari kombinasi foundation dan compact powder yang mengandung UV Filter, lightening agent, dan pelembab yang dapat melindungi kulit wajah dari pengaruh buruk sinar UV.

Mirabella Chic Two Way Cake UV White memiliki tekstur yang ringan, halus, lembut, serta cukup efektif untuk membantu mencerahkan dan menjaga kelembapan kulit.

Bedak ini sangat cocok untuk dipakai sehari-hari. Kalau kamu ingin mencobanya, produk ini tersedia dalam 2 pilihan shade, yaitu shade 01 dan 02 dengan kemasan 14 gram.

3. Pigeon Compact Powder Teens Hypoallergenic

article image

Image source: Lazada

Menjadi remaja dengan kulit wajah yang sensitif memang agak merepotkan. Kita tidak bisa asal-asalan pakai bedak untuk tampil glowing. Untungnya, Pigeon menawarkan produk bedak khusus remaja untuk kulit wajah sensitif, yaitu Pigeon Compact Powder Teens Hypoallergenic.

Dengan keterangan hypoallergenic yang tertera jelas di kemasannya, kamu tidak perlu khawatir bedak ini menimbulkan reaksi alergi. Apalagi bedak ini telah diformulasikan khusus untuk kebutuhan dan karakteristik remaja yang aktif di luar ruangan. Pilihan warna shade dari bedak ini yaitu white, beige, pink, yellow, dan gold.

4. Bourjois Healthy Balance Compact Powder

article image

Image source: Pinterest

Bourjois Healthy Balance Compact Powder adalah salah satu bedak untuk kulit sensitif dengan manfaat lengkap. Bedak ini memiliki hypoallergenic, non-comedogenic yang telah teruji secara dermatologis.

Selain itu, bedak ini juga terbuat dari buah sharon yang bisa memberi efek menenangkan dan melembabkan pada area kering di wajah. Terdapat juga ekstrak yuzu yang ampuh untuk menyerap minyak berlebih.

5. Revlon Microfine Loose Powder

article image

Image source: review.bukalapak.com

Jika kamu memiliki masalah dengan kulit sensitif serta pori-pori wajah yang besar, sebaiknya kamu coba Revlon Microfine Loose Powder. Bedak ini hadir dengan butiran-butiran lembut bernama microfine yang berfungsi menutup pori-pori dengan sempurna.

Hebatnya, bedak ini tetap bisa membuat kulit bernapas. Hasil akhirnya tidak terlalu matte, pun tidak lembab berlebihan. Sangat cocok untuk kulit sensitif yang mudah berminyak dan berjerawat. Yang jelas, kulit wajahmu akan tampak lebih segar setelah memakai bedak ini. Kamu bisa pilih dua warna shade yang tersedia, yaitu light atau medium.

6. Mustika Ratu Compact Powder

article image

Image source: Shopee

Bedak untuk kulit sensitif yang satu ini punya keunggulan untuk membuat tampilan wajah yang lebih cerah, segar, dan halus. Mustika Ratu Compact Powder ini terbuat dari komposisi terbaik yang sudah diuji secara klinis, sehingga aman digunakan untuk beraktivitas di dalam maupun di luar ruangan.

Formulasinya sangat ringan dan diperkaya dengan ekstrak temu giring yang berfungsi sebagai skin conditioning untuk membuat tata rias jadi lebih sempurna. Bedak ini cocok untuk berbagai macam jenis kulit.

7. Canmake Marshmallow Finish Powder

article image

Image source: iStyle.id

Canmake mengklaim bahwa bedak padat ini merupakan produk yang ‘kind to your skin’ atau ramah untuk kulit. Klaim ini berdasarkan 71 persen komposisinya yang berasal dari bahan-bahan mineral dan sisanya bahan organik.

Seperti yang kita tahu, mineral merupakan salah satu formulasi kunci yang dibutuhkan pemilik kulit wajah sensitif. Sementara bahan-bahan organik yang digunakan pun termasuk ramah untuk kulit sensitif, yaitu lemon, ekstrak aloe vera leaf, rosemary, chamomile, horse chestnut, shiso, squalane, olive oil, jojoba oil, dan juga grape seed oil.


Nah, itulah 7 rekomendasi bedak untuk kulit sensitif dan mudah berjerawat pilihan Gotomalls, selamat mencoba!

Jangan lupa untuk menyimak info dan tips kecantikan terbaru lainnya di Gotomalls.com, layanan direktori shopping yang menyediakan informasi terlengkap seputar merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event di seluruh pusat perbelanjaan di Indonesia.

Selain itu, kamu juga bisa membeli voucher game, bayar token listrik, top up pulsa, hingga belanja produk-produk pilihan terbaik!

Malls

Products

Articles

Featured image image source: thebodyshop.co.id