Shopping Bag Ramah Lingkungan

Bicara soal shopping bag ramah lingkungan, apakah kamu termasuk orang yang senang berbelanja? Jika iya, tentu kamu pasti pernah kesulitan dalam membawa barang-barang tersebut bukan? Maka dari itu kemudian terdapat shopping bag atau tas belanja yang bisa kamu gunakan untuk menampung barang-barang belanjaan. Dengan tas tersebut, kamu bisa memasukan barang belanjaan tanpa harus ribet bawa ini itu. Untuk mendapatkan tas belanja ini tidaklah sulit, banyak diantaranya penyedia toko yang menyediakan tas belanjaan. Selain itu, terdapat pula penjaja tas belanja yang sengaja menjualnya.

Namun, dibalik kemudahan yang diberikan oleh adanya shopping bag ini, terdapat masalah lain yang berkaitan dengan lingkungan. Masalah ini timbul akibat lingkungan yang tercemar akibat sampah-sampah. Penggunaan tas belanja yang sangat banyak, membuat tingkat perputaran sampah semakin tinggi di tengah meningkatnya kebiasaan belanja masyarakat. Lebih buruknya lagi sampah tersebut tidak ramah terhadap lingkungan sehingga membuat lingkungan sekitar menjadi rusak serta tercemar.

Jika terus menerus terjadi, maka bukan hanya lingkungan saja yang terancam, tapi kamu pun demikian. Akan ada banyak wabah penyakit yang menjangkiti. Lalu, apa saja yang harus kita lakukan agar bisa menggunakan shopping bag ramah lingkungan dan mengurangi limbah? Berikut ulasannya.

Sebelum lanjut, ada baiknya kamu cek rekomendasi kupon menarik yang bakal bikin kamu makin irit!

Dan jangan lupa, di Gotomalls kamu juga bisa isi pulsa kapan dan dimana saja. Klik link di bawah ini untuk isi pulsa instant!

Beralih Pada Bahan Ramah Lingkungan

article image

Source image : tokopedia

Di tengah isu pencemaran lingkungan semakin menyeruak. Berbagai upaya dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan tersebut. Peran lingkungan terhadap kehidupan sangat berpengaruh dan tidak lepas dari kehidupan sehari-hari. Lingkungan menjadi penentu keberlangsungan kehidupan manusia. Jika lingkungan tercemar akan akan ada banyak wabah penyakit yang menjangkiti masyarakat. Selain itu, tanah disekitarnya pun tidak akan subur dan akan ada banyak tanaman yang mati. Berdasarkan data yang didapat penggunaan kantong plastik lebih dari 2 triliun setiap tahunnya. angka ini merupakan angka yang cukup fantastis, mengingat waktu untuk menguraikannya perlu puluhan tahun.

Konsumsi terhadap plastik yang berlebihan ini akan berdampak buruk terhadap lingkungan. Dampak yang lebih parahnya lagi bisa menimbulkan pemanasan global terhadap bumi. Dampak pemanasan global sangat berbahaya dan mengancam kelestarian lingkungan. Oleh sebagian itu, Kita harus mulai untuk mengurangi penggunaan bahan yang tidak ramah lingkungan, salah satunya kantong plastik belanja. Jadi, beralihlah ke bahan ramah lingkungan yang tampilannya menarik dan multifungsi.

Inovasi Shopping Bag Ramah Lingkungan Daur Ulang

article image

Source image : nuplastika

Plastik memiliki dampak yang sangat buruk terhadap lingkungan, karena dalam proses penguraiannya membutuhkan waktu yang sangat lama. Oleh sebab itu, dihimbau untuk tidak menggunakan plastik terlalu banyak, terutama saat berbelanja. Pemerintah juga sudah memberikan himbauan untuk masyarakat agar menggunakan shopping bag ramah lingkungan agar mudah didaur ulang serta bisa pula digunakan

Adapun keunggulan dari penggunaan shopping bag ramah lingkungan ini adalah misalnya dapat mengurangi sampah. Karena tas ini terbuat dari bahan daur ulang. Tas belanja ramah lingkungan adalah menggunakan bahan yang tidak akan merusak lingkungan. Hal ini dilakukan untuk memperkecil resiko lingkungan tercemar akibat sampah. Berbeda dengan kantong plastik yang hanya bisa digunakan sekali saja, kantong ramah lingkungan ini bisa Kamu gunakan berkali-kali.

Kreasikan Shopping Bag yang Berbahan Biotik

article image

Source image : joss

Inovasi ini pertama dibuat oleh seorang pemerhati lingkungan asal Bali yang membuat tas belanja dari bahan ekstrak kulit singkong. Awalnya program ini dibuat karena kebijakan kantong plastik berbayar memang cukup memberatkan.Tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa kebijakan tersebut adalah kebijakan yang positif yang mungkin kesannya memaksa kita untuk tidak lupa membawa tas sendiri saat hendak berbelanja.

Mengurangi konsumsi plastik secara keseluruhan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Kamu bisa melakukannya dengan cara bertahap. Mulai dari menggunakan shopping bag ramah lingkungan ini. Selain itu, Kamu juga bisa menggunakan peralatan yang ramah lingkungan dengan cara membeli barang barang ramah lingkungan agar mudah untuk diurai dan diperbaharui.

Baca juga artikel-artikel lainnya di Gotomalls.com berikut ini:

Articles

Pada inovasi shopping bag yang berbahan biotik tepatnya dari singkong ini ada tulisan besar “I am not plastik ” yang membuat para pemegangnya semakin penasaran. Nah, ternyata plastik biotik ini bisa larut dalam air lho! Sangat menarik dan recommended bukan? Jadi, itulah beberapa hal penting yang bisa dilakukan agar dapat memanfaatkan cara-cara sederhana untuk mengurangi limbah.

Selain hal di atas kamu bisa mulai dari diri sendiri dengan cara selalu mengontrol penggunaan barang-barang berbahan plastik. Memastikan bahan itu aman lebih baik lagi. Oleh sebab itu, lakukanlah inovasi terhadap apa yang tengah Kamu miliki. Demikian kiat menjaga lingkungan yang bisa Kamu lakukan dengan cara menggunakan shopping bag ramah lingkungan. Mulai dari diri sendiri untuk Lingkungan yang lebih baik serta aman. Kemudian cobalah untuk mengajak rekan atau keluarga untuk melakukan hal yang sama. Sehingga semakin banyak yang sadar terhadap lingkungan, semakin besar pula kesempatan dalam melestarikan lingkungan.


Oh ya, jangan lupa selalu cek website Gotomalls.com. Disini kamu bisa temukan ratusan info promo dari berbagai brand dan mall serta kupon-kupon diskon dan juga artikel-artikel yang menarik untuk dibaca!
Ada info event juga loh!

Malls



Articles