10 Makanan Terenak di Dunia, Sudah Pernah Coba?

CNN baru saja mengeluarkan pengumuman daftar makanan terenak di dunia. Kuliner Indonesia pun kembali masuk ke dalam daftar dan menempati posisi teratas makanan terenak di dunia. Penasaran makanan apa saja yang menjadi terenak di dunia versi CNN? Yuk simak deretan kuliner lezat dari seluruh dunia berikut ini.

1. Rendang (Indonesia)

article image

Image source: solopos.com

Kamu pasti sudah tahu kalau rendang dinobatkan sebagai makanan paling enak di dunia. Masakan khas Minang ini memiliki cita rasa yang lezat yang berasal dari rempah-rempah yang meresap sempurna ke dalam daging. Proses memasaknya pun memakan waktu lama yang memperlihatkan rendang benar-benar dimasak dengan serius.

Rendang memang memiliki rasa yang gurih dan enak. Jadi tidak mengherankan bila rendang menempati urutan pertama sebagai makanan paling enak di dunia. Kita patut berbangga karena kuliner khas Indonesia telah diakui dunia sebagai juaranya.

2. Nasi Goreng (Indonesia)

article image

Image source: dapurkobe.co.id

Tidak hanya rendang, nasi goreng juga masuk dalam daftar makanan terenak di dunia. Nasi goreng merupakan makanan yang sangat umum di Indonesia. Kamu pasti biasa menyantap nasi goreng untuk sarapan, makan siang maupun makan malam.

Nasi goreng juga mudah dijumpai, mulai dari pedagang kaki lima hingga restoran paling mewah sekalipun menyediakan menu ini. Makanan ini juga punya banyak variasi, seperti nasi goreng ikan asin, nasi goreng cabai hijau, nasi goreng keju dan lain-lain. Tidak hanya itu, varian topingnya pun beragam, mulai dari telur ceplok, acar, kerupuk dan lain-lain.

Saking enaknya, nasi goreng bahkan menjadi makanan favorit presiden Barrack Obama loh!. Kelezatan nasi goreng memang sudah tidak diragukan lagi ya.

3. Sushi (Jepang)

article image

Image source: thespruceeats.com

Makanan terenak di dunia berikutnya adalah sushi. Kuliner khas Jepang ini sudah populer di seluruh dunia, tidak hanya di Jepang saja. Bahkan di Indonesia banyak restoran yang menyediakan menu sushi.

Sushi umumnya dibuat dari nasi dan ikan yang dibalut dengan rumput laut atau nori. Dalam perkembangannya, sushi kemudian disajikan dengan beragam bahan seperti daging, telur, timun, alpukat atau crabstick. Ke bayang kan bagaimana cita rasa sushi yang gurih, apalagi jika disantap dengan saus khusus atau wasabi dan manisan jahe.

4. Tom Yum Goong (Thailand)

article image

Image source: 911foodexpress.com

Makanan khas Asia memang tidak terkalahkan soal cita rasa. Berikutnya adalah tom yum goong, kuliner asal Thailand yang masuk dalam daftar makanan terenak di dunia. Tom yum goong merupakan makanan dengan kuah santan asam pedas dengan isian udang, cumi, jamur, tomat dan daun jeruk.

Di Indonesia sendiri tom yum sudah populer dan dapat kamu jumpai di restoran yang menjual masakan Thailand. Cita rasa tom yum unik cocok di lidah pencinta kuliner di Indonesia karena menggunakan bumbu rempah seperti masakan khas Indonesia. Kalau malas pergi ke restoran, kamu pun bisa memasak tom yum sendiri di rumah.

5. Pad Thai (Thailand)

article image

Image source: taste.com.au

Makanan terenak berikutnya masih dari Thailand. Biasanya turis-turis yang datang ke Thailand tidak akan melewatkan kuliner khas Thailand ini. Pad thai memang memiliki cita rasa yang lezat yang selalu membuat para wisatawan penasaran ingin mencicipi.

Pad thai merupakan penganan mie yang dimasak dengan menggunakan air asam jawa, kecap ikan, ebi, bawang dan potongan jeruk nipis. Isian pad thai beragam, bisa dengan telur, irisan wortel, bawang putih goreng, taoge, kacang atau udang. Kuliner ini sangat mudah dijumpai jika kamu sedang jalan-jalan di Thailand, mulai dari warung-warung kecil hingga rumah makan yang lebih besar.

Cek juga artikel makanan lainnya di bawah ini:

Articles

6. Som Tam (Thailand)

article image

Image source: thespruceeats.com

Thailand memang surganya makanan enak ya. Satu lagi kuliner asal Negeri Gajah Putih yang masuk dalam daftar makanan terenak di dunia. Som tam merupakan penganan khas Thailand yang mirip dengan rujak. Hanya saja, som tam memiliki isian berupa pepaya muda dan kacang goreng.

Som tam bisa disebut sebagai salad pepaya muda. Pepaya yang masih muda diserut sehingga menghasilkan potongan panjang-panjang yang renyah. Serutan pepaya muda ini kemudian disajikan dengan tomat, gula, jeruk limau, udang kering, kepiting, pasta udang, bawang putih dan saus ikan tradisional padaek.

Untuk pelengkap, som tam juga diberi topping potongan terong hijau, kacang hijau dan kedondong. Ke bayang kan, bagaimana segarnya som tam yang bercita rasa manis, asam, gurih, pedas dan renyah menjadi satu.

7. Dim Sum (Hongkong)

article image

Image source: cookly.me

Dim sum termasuk salah satu makanan paling populer dan juga menjadi salah satu yang terenak di dunia. Dim sum Hong Kong memiliki banyak varian dan yang paling sering dijumpai adalah nori dumpling atau sushi crabstick, hakau, lumpia, shumai, keyca dan bakchang.

Cara membuat dim sum ternyata tidak mudah karena membutuhkan ketelitian tinggi. Nah, salah satu dim sum yang paling terkenal adalah hakau atau sering disebut dengan dumpling. Kulit hakau yang berwarna putih transparan diisi dengan isian udang yang dibungkus dengan hati-hati. Hakau lebih nikmat disantap dengan cocolan saus.

8. Ramen (Jepang)

article image

Image source: taste.com.au

Makanan terenak di dunia yang satu ini pasti kamu sudah sering dengar. Tidak hanya populer di negara asalnya, ramen juga sangat populer di Indonesia. Kamu pasti setuju kan, kalau ramen masuk dalam daftar makanan terenak di dunia?

Ramen umumnya menggunakan mie telur berwarna kuning dan diberi kuah kaldu bening. Ramen asli biasanya menggunakan kuah kaldu tulang babi yang dimasak dengan bumbu khas Jepang. Ramen juga memiliki beragam isian, mulai dari irisan daging ayam, daging sapi atau jamur.

9. Peking Duck (Cina)

article image

Image source: backroads.com

Peking duck atau bebek peking panggang ala Cina masuk dalam daftar makanan terenak di dunia bukan tanpa alasan. Menu yang dimasak dengan sangat hati-hati dan proses yang rumit ini memang sangat enak, dagingnya sangat lembut dan juicy, ditambah lagi kulitnya yang garing dan tidak amis.

Di Cina, sangat mudah menjumpai penjual bebek peking panggang di pinggir jalan. Namun untuk mencoba bebek peking panggang kamu tidak harus ke Cina. Di Indonesia menu ini bisa kamu temukan di restoran chinese food. Mencium aromanya saja sudah sangat menggugah selera.

10. Massaman (Thailand)

article image

Image source: taste.com.au

Satu lagi makanan khas Thailand yang masuk dalam daftar makanan terenak di dunia versi CNN, massaman. Penganan ini merupakan hidangan kari yang berasal dari kaum muslim di Thailand dan konon resep massaman ini dibawa oleh utusan Persia dan pedagang yang datang ke Ayutthaya pada abad ke 16.

Bumbu kari massaman dimasak dengan bawang bombay, bawang putih, jahe, kulit jeruk lemon parut, ketumbar, jinten, kunyit, kayu manis, cengkeh, kapulaga hijau, cabai merah, santan dan asam jawa. Untuk isian kuah kari biasanya diberi daging sapi atau daging ayam dan sayuran.


Nah, itu dia deretan makanan terenak di dunia versi CNN. Kita patut berbangga karena kuliner khas Indonesia menempati urutan pertama dan kedua. Kamu pasti setuju kan, makanan-makanan tadi memang memiliki cita rasa yang sangat lezat.

Cek Gotomalls, aplikasi berbasis website ini menyediakan informasi terlengkap semua yang ada di mall mulai dari merchant, promo, diskon, kupon, dan event-event. Kamu bisa menikmati semua makanan terenak di dunia di mall-mall terdekat di kotamu!

Brands

Malls

featured image source: poshjournal