Deretan Sepatu Termahal di Dunia

Selain sebagai pelengkap atribut mode, sepatu memiliki nilai ekonomi yang sangat tinggi. Sepatu dibuat dengan beragam model dan bahan. Lebih dari itu, beberapa produsen juga berani membuat sepatu dengan material eksklusif untuk menaikkan nilai jualnya.

Kolaborasi dengan orang-orang terkemuka juga dapat menambah nilai sepatu. Misalnya saja kolaborasi Nike dan Kanye West yang membuahkan sepatu Nike Air Yeezy. Kabarnya, sepatu Kanye West Nike Air Yeezy Grammy Prototype dari tahun 2008 dijual seharga US$1,8 juta atau setara Rp25,8 miliar pada 2021.

Harga tersebut masih kalah jauh dibanding Passion Diamond Shoe. Sepatu hak tinggi ini dinobatkan sebagai sepatu termahal di dunia setelah dijual seharga US$17 juta atau setara dengan Rp242,8 miliar!

Nah, berikut 5 sepatu termahal di dunia:

1. Passion Diamond Shoe

article image

Image source: lifestyleasia.com

Passion Diamond Shoe dibuat oleh brand Jada Dubai yang berbasis di Uni Emirat Arab dalam kemitraan dengan Passion Jewellers pada tahun 2018. Dibuat dengan model high heels, Passion Diamond Shoes terdiri dari material emas dan ratusan berlian.

Terdapat dua berlian 15 karat pada bagian atas sepatu, sementara sekelilingnya dihiasi bongkahan berlian langka. Passion Diamond Shoe diresmikan dan ditampilkan di Burj Al Arab, Dubai. Sepatu ini bisa dipesan sesuai ukuran penggunanya.

2. Debbie Wingham Heels

article image

Image source: themarketherald.com.au

Desainer Debbie Wingham meluncurkan sepatu stiletto mewah ini pada 2017 dengan harga US$15,1 juta atau setara dengan Rp216 miliar. Salah satu sepatu termahal di dunia ini merupakan buah kolaborasi bersama seniman kontemporer terkenal Chris Campbell.

Sepatu ini dihiasi berbagai permata eksklusif, termasuk diantaranya berlian merah muda langka seberat tiga karat, berlian biru satu karat, empat berlian tiga karat, serta 1.000 berlian yang dipasang dalam bingkai platinum.

Material emas juga menghiasi sol dan ritsleting sepatu ini, serta cat emas 24 karat pada kulitnya. Jahitannya menggunakan benang emas 18 karat dan dilengkapi dengan aksen rose gold serta kulit bunga melati Iran di bagian tengah sepatu.

3. Harry Winston Ruby Slippers

article image

Image source: azyaamode.com

Sesuai dengan namanya, Harry Winston Ruby Slippers dihiasi dengan 4.600 potongan batu rubi merah 1.350 karat. Desainer House of Harry Winston membuat sepatu hak tinggi ini dalam rangka memperingati perayaan 50 tahun "The Wizard of Oz".

Harry Winston Ruby Slippers dibanderol seharga US$3,01 juta atau setara sekitar Rp43 miliar, sehingga menempati posisi ketiga sebagai sepatu termahal di dunia.

4. Stuart Weitzman Rita Hayworth Heel

article image

Image source: fashionably-cute

Stuart Weitzman Rita Hayworth memiliki harga mencapai US$3 juta atau setara sekitar Rp42,8 miliar. Sepatu ini dihiasi sejumlah berlian, safir, dan batu rubi.

Selain bahan-bahannya yang bernilai tinggi, yang membuat sepatu ini kian dihargai malah karena dipakai oleh salah satu bintang Hollywood Rita Hayworth. Sepatu ini kini dimiliki oleh Putri Yasmin Aga Khan, anak dari Rita Hayworth.

5. Jason of Beverly Hills x Tom Ford Loafers

article image

Image source: godlysoles.com

Selanjutnya ada sepatu mewah hasil kolaborasi Jason of Beverly Hills dan Tom Ford. Sepatu loafers ini dihargai mencapai US$2 juta atau setara Rp28,5 miliar.

Salah satu yang membuatnya mahal adalah 14 ribu berlian bulat utuh 340 karat yang menghiasi permukaan luarnya. Bahkan, proses pembuatannya dikabarkan menghabiskan waktu lebih dari 2.000 jam untuk diselesaikan. Sepatu ini juga pernah dikenakan oleh Nick Cannon, pembawa acara America’s Got Talent 2014.

Untuk mendapatkan info dan tips menarik lainnya, simak terus update artikel terbaru dari Gotomalls.com, platform direktori shopping terbesar di Indonesia yang menyediakan informasi terlengkap seputar promo, diskon, voucher belanja, dan berbagai penawaran menarik di pusat perbelanjaan terdekat di kotamu!

Malls

Articles

Featured image source: luxhabitat.ae