Game Populer di Indonesia

Saat ini game begitu diminati terlebih di Indonesia. Peminatnya beragam, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Permainan yang menyenangkan dan mengasah kreativitas menjadi pola utama dari game ini. Tidak heran jika para gamers sampai rela merogoh uang cukup banyak untuk beli voucher agar skin mereka bertambah.

Michael Wijaya, CoFounder & Chief Marketing Office EVOS Esports menyebut jika Indonesia merupakan negara pendorong pertumbuhan e-sport di Asia Tenggara. Pada tahun ini saja Indonesia telah berkontribusi hingga 43% dengan total 274,5 juta gamers. Tidak heran ya jika jumlah voucher game yang terjual juga semakin banyak.

Kira-kira dari ratusan gamers tadi, apa yang yang mereka mainkan? berikut ini 8 game paling populer di Indonesia.

1. Free Fire

article image

Image source: esport.com

Siapa yang tidak mengenal game ini? Free Fire merupakan game terpopuler di Indonesia yang dimainkan seluruh kalangan masyarakat, anak-anak, dewasa, laki-laki perempuan semua memainkan game ini.

Saking populernya Free Fire susah didownload lebih dari 1 miliar kali. Tidak salah jika game tersebut masuk permainan paling populer di Indonesia.

Saat ini Free Fire sudah bisa dimainkan baik di Android maupun di iOS. Berita baiknya, jika ingin upgrade skin dengan cepat dan mudah kamu bisa membeli voucher game yang tersedia di banyak toko offline dan online termasuk di Gotomall.

2. PUBG Mobile

article image

Image source: liputan6.com

Selanjutnya ada PUBG Mobile. Permainan ini awalnya dimainkan di komputer namun kini di mobile pun sudah tersedia. PUBG juga menjadi salah satu yang terpopuler di Indonesia, setidaknya pernah didownload sebanyak 500 juta kali.

PUBG dipuji memiliki kualitas gambar yang bagus dengan grafis HD. Namun tidak semua ponsel bisa memainkannya dengan lancar jika softwarenya tidak mendukung.

Permainan ini juga menyediakan update skin. Bisa diperoleh secara manual dengan memenangkan beberapa game atau bisa juga dengan membeli voucher game yang kemudian digunakan untuk menambah diamond.

3. Mobile Legend: Bang Bang

article image

Image source: bola.net

Game ini mulai rilis pada 2016 dan langsung disukai di Indonesia. Kini Mobile Legends sudah didownload setidaknya 100 juta kali dan menjadi game MOBA Mobile pertama yang paling terkenal di Indonesia.

Permainan ini memiliki sistem permainan moba yang sangat menarik dan memiliki banyak mode. Untuk karakter skin dan efek animasinya juga sangat berkarakter.

Ingin tambah diamond? Beli saja voucher game nya di Gotomall. Dengan beli voucher game dan menukarnya dengan diamond maka skin mu akan makin canggih.

4. Homescapes

article image

Image source: sukaon.com

Permainan ini pasti sering kalian lihat iklannya di ponsel. Apalagi saat kita sedang lihat Youtube atau pun Instagram. Adalah Homescapes. Game puzzle ini rilis pada 2017 dan cukup digemari para gamers.

Meski puzzle, game ini cukup handal dalam tampilan 3D. Kini Homescapes telah didownload lebih dari 100 juta kali.

5. Clash Royale

article image

Image source: detik.net

Game ini telah mendapatkan banyak penggemar dari berbagai belahan dunia. Setidaknya Clash Royale sudah didownload sebanyak 100 juta kali.

Game ini menawarkan permainan strategi yang bisa dimainkan secara real time di Android maupun di iOS. Setiap pemain akan memiliki menara utama dan dua menara sekunder. Tujuan permainannya adalah untuk menghancurkan menara lawan dengan tetap mempertahankan menara sendiri.

6. Minecraft

article image

Image source: tribunnews.com

Sekilas permainan ini memang seperti lego. Tapi Minecraft bukanlah lego biasa, di sana kamu bisa membangun rumah, peternakan, bahkan memburu. Permainan ini pengembangan dari game video Swedia.

Permainan ini tentu menguji kreativitas dan imajinasi pemain. Bagaimana seorang pemain bisa membangun dunia mereka dalam permainan ini.

Itu tadi 6 permainan paling populer di Indonesia. Permainan ini juga ditunjang dengan skin yang bisa diupgrade lho. Apabila sedang mencari voucher game yang bisa digunakan untuk mengupgrade skin, kamu bisa mencarinya di Gotomalls. Gotomalls menyediakan berbagai voucher game dengan harga bersaing. Jangan sampai kehabisan.

Malls

Articles

Featured Image Source: mcsejati.zyrosite.com